Ups! Twitter Jokowi Unggah Video di Sirkuit Portugal Bukan Mandalika

- 17 Januari 2022, 13:36 WIB
Sirkuit Mandalika Terus Dipantau, Presiden Jokowi Kembali Menjajal Jalan Bypass Mandalika dan Homestay Tamu
Sirkuit Mandalika Terus Dipantau, Presiden Jokowi Kembali Menjajal Jalan Bypass Mandalika dan Homestay Tamu /

ARAHKATA - Baru-baru ini unggahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Twitter soal Sirkuit Mandalika ramai perbincangan warganet.

Unggahan itu diketahui banyak dikoreksi warganet lantaran ilustrasi yang ditampilkan di video tersebut bukanlah di Sirkuit Mandalika, melainkan Sirkuit di Portugal.

Jokowi awalnya mengunggah video ilustrasi tentang sirkuit Mandalika dengan disertai caption mengenai keindahan Nusa Tenggara Barat (NTB). Di video itu, ada ilustrasi Jokowi sedang mengendarai motor.

Baca Juga: Jokowi Cek 3 Hal Ini Saat Kunjungi Sirkuit Mandalika

Selain itu, ditampilkan beragam ilustrasi keindahan dari Pulau Lombok, NTB. Dalam penjelasannya, Jokowi menyebut siapa pun yang datang ke Lombok akan terpesona oleh keindahan alamnya.

"Lombok bukan hanya Mandalika, lokasi sirkuit balap kelas dunia. Siapa pun yang berkunjung ke Lombok, NTB, akan terpesona oleh bentang alamnya, dari laut sampai gunung. Pantai Tangsi, Gili Trawangan, Gunung Rinjani, Sendang Gile, Bukit Merese, desa-desa adat, dan sebagainya," tulis akun Twitter @jokowi, dikutip Arahkata Senin 17 Januari 2022.

Beragam reaksi kemudian muncul. Salah seorang warganet bahkan mengoreksi bagian yang ditampilkan dalam video ilustrasi Jokowi bukan Mandalika.

Baca Juga: Jelang MotoGP Mandalika 2022, Jokowi Dijadwalkan Cek Langsung

Warganet tersebut menduga sirkuit yang ditampilkan di video ilustrasi itu sama dengan sirkuit di Portugal.

Setelah ramai diperbincangkan, unggahan video ilustrasi di akun Twitter Jokowi itu hilang.***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x