Jokowi: Semoga Kebahagiaan dan Cinta Kasih Payungi Langkah Kita Semua

- 25 Desember 2022, 21:19 WIB
Presiden Jokowi Kunjungi Gereja Jelang Natal 2022
Presiden Jokowi Kunjungi Gereja Jelang Natal 2022 /

ARAHKATA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan agar kedamaian, kebahagiaan, dan cinta kasih senantiasa memayungi langkah bangsa Indonesia dalam suasana Hari Raya Natal 2022.

"Saudara-saudaraku umat Kristiani yang sedang bersukacita menyambut Hari Raya Natal di mana pun berada. Semoga kedamaian, kebahagiaan, dan cinta kasih senantiasa memayungi langkah kita semua," kata Presiden Jokowi melalui unggahan di akun resmi Instagram @jokowi dipantau di Jakarta, Minggu, 25 Desember 2022.

Dalam unggahan itu, Presiden Jokowi juga menyertakan gambar terkait suasana perayaan Natal dengan ucapan "Selamat Hari Raya Natal".

Baca Juga: Islamic Philanthrophy: Sustainable Development Goals, Hingga Kini Sebanyak 31.229.192 jiwa Pen

Sementara itu, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menghadiri perayaan Natal bersama dengan umat Kristiani di Gereja Santo Yoseph Kota Kupang, Sabtu, 24 Desember 2022 malam.

Menag disambut oleh ratusan orang beragama Katolik yang hendak merayakan misa malam Natal. Tak hanya itu, Menag juga dijemput oleh Pastor Paroki Santo Yoseph.

Pada kesempatan itu, Menag menyapa umat Katolik di gereja itu, kemudian mengatakan bahwa dia adalah Menteri Agama dan menteri semua agama di Indonesia.

Baca Juga: Wali Kota Bima Arya Minta Maaf kepada Jemaat GKI Bogor Barat

"Selamat merayakan Natal saudaraku semua, Bapak, Mama, Nyong, dan Nona," ucap Yaqut.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: ANTARA


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x