Susi Pudjiastuti Kecam Pemerintah Desak Batalkan Aturan PNS Berpoligami

- 2 Juni 2023, 20:06 WIB
Susi Pudjiastuti ungkap kondisi terkini pesawat Susi Air yang mengalami kecelakaan.
Susi Pudjiastuti ungkap kondisi terkini pesawat Susi Air yang mengalami kecelakaan. /Twitter.com/ @susipudjiastuti/

ARAHKATA - Aturan pemerintah yang memperbolehkan Pegawai Negeri Sipil (PNS) laki-laki berpoligami, sedangkan PNS perempuan tak boleh memiliki dua suami menuai pro dan kontra dari masyarakat. Peraturan tersebut dinilai sangat tidak adil dan merugikan pihak perempuan saja.

Gelombang protes sudah mengalir di media sosial, khususnya Twitter setelah pemerintah mengatur pernikahan PNS tersebut. Bahkan sejumlah tokoh ikut mengecam aturan baru yang diterapkan untuk PNS di pemerintahan.

Salah satu yang mengecam aturan pernikahan PNS adalah mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (Menteri KKP) Susi Pudjiastuti. Menurut bos Susi Air, aturan yang dibuat tersebut harus dibatalkan karena tidak adil.

Baca Juga: Ganjar Bela Jokowi Pakai Hak untuk Politik Cawe-cawe Pemilu 2024

"Peraturan yang tidak berkeadilan harus batal demi hukum !!!" ujar Susi dalam cuitannya di Twitter dikutip ArahKata.com pada Kamis, 1 Juni 2023.

Penolakan Susi terhadap aturan pernikahan PNS itu juga didukung oleh sejumlah masyarakat. Tak sedikit yang geram usai mengetahui aturan tersebut sudah ada sejak lama.

"Aturan paling BODOH yang pernah dibuat sepanjang sejarah jokowi jadi presiden," ujar @lor***.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Memberi Sinyal PAN Bakal Perkuat Koalisi PDIP Jelang Pilpres 2024

"Siapasihtuh yg bikin peraturan??!!!....errooorrrrrr bin errroooorrrrrr bin ancuuurrrrrrrr !!!!!!!" kata @jas***.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: Twitter Susi Pudjiastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x