Indonesia dan Qatar Bertekad Majukan Hak Perempuan Afghanistan

- 3 Mei 2023, 08:17 WIB
Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi.
Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi. /Instagram@retno_marsudi

ARAHKATA - Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dalam pertemuan dengan Menteri Negara Urusan Kerjasama Internasional Qatar Lolwah Al-Khater di Doha pada Senin, 1 Mei 2023 sepakat mendorong upaya memajukan hak-hak perempuan di Afghanistan.

"Kami melakukan compare note terkait isu Afghanistan. Kami juga membahas upaya untuk terus mendorong pemajuan hak-hak perempuan di Afghanistan," kata Retno dalam keterangan Kementerian Luar Negeri dikutip ArahKata.com pada Selasa, 2 Mei 2023.

Retno bersama Lolwah yang diberi mandat oleh pemerintah Qatar untuk menangani isu Afghanistan, sepakat membantu rakyat Afghanistan, terutama pada dua bidang utama, yaitu kesehatan dan pendidikan.

Baca Juga: Sekjen PBB Peringatkan Bahaya Kenaikan Suhu Bumi

Khusus mengenai pendidikan, menurut Retno, kedua negara membahas beasiswa yang akan ditawarkan kepada rakyat Afghanistan, terutama kaum perempuan.

Selain itu, untuk menindaklanjuti International Conference on Afghan Women Education yang diselenggarakan pada Desember 2022 di Bali, pertemuan serupa direncanakan digelar di Doha pada November tahun ini.

"Kami berdua juga sepakat untuk melanjutkan Dialog Trilateral Ulama Indonesia-Qatar-Afghanistan yang kedua kalinya," kata Retno.

Baca Juga: Hari Buruh 2023, Kapolri: Terima Kasih Sudah Menjadi Tulang Punggung Perekonomian Bangsa

Retno juga memenuhi undangan Sekretaris Jenderal PBB untuk hadir dan berkontribusi dalam Meeting of Special Envoys on Afghanistan yang terdiri dari tiga sesi.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x