Tutup Tahun 2022, Emiten 'Merah' Cenderung Lebih Unggul

- 3 Januari 2023, 20:28 WIB
ilustrasi bursa saham
ilustrasi bursa saham /galamedia.pikiran-rakyat.com/

ARAHKATA - Menyimak kinerja saham-saham terkait figur politik sepanjang perdagangan di tahun 2022 menarik diamati.

Pasalnya, di 2023 tahapan Pemilu 2024 sudah memasuki fase pencalonan Presiden dan Wapres yakni pada 19 Oktober-25 November 2023.

Serta calon anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi maupun DPRD Kabupaten/Kota pada 6 Desember 2022-25 November 2023 serta masa kampanye pada 28 November 2023.

Baca Juga: Keren Harga Pertamax turun Rp1.100/liter, Berlaku Pukul 14.00 WIB Hari Ini

Ada beberapa figur pebisnis yang selama ini dikaitkan dengan dunia politik seperti Sandiaga Uno, Erick Thohir, Happy Hapsoro dan Arsjad Rasjid, Luhut Panjaitan dan Hary Tanoesoedibjo yang juga memiliki keterkaitan dgn beberapa emiten baik itu kepemilikan langsung ataupun memiliki hubungan bisnis yang erat.

Dari kelompok bisnis yang selama ini dikaitkan dengan Happy Hapsoro, suami Ketua DPR, Puan Maharani, saham RAJA memimpin kinerja dgn kenaikan +480.5 persen diikuti oleh SINI (+229.8 persen) dan PSKT (+32 persen).

Sementara kelompok bisnis Sandiaga Uno yang juga Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, kinerja terbaik emitennya selama 2022 dipimpin oleh ADRO (+85.9 persen) lalu diikuti oleh AGII (+28 persen) dan MPMX (+12 persen).

Baca Juga: Tesla Berhasil Raih Penjualan 1,3 Juta Mobil Tahun Lalu

Kelompok bisnis Menteri BUMN yang juga disebut-sebut berpotensi untuk menjadi Cawapres di 2024, kinerja emitennya turun selama 2022: MARI (-72.9 persen) lalu ABBA (-46.2 persen).

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x