Gampang Dibuat! Simak Resep Es Kopi Susu

- 12 Juni 2022, 21:16 WIB
Resep es kopi susu
Resep es kopi susu /Instagram/@dianfracile

ARAHKATA - Kamu sering minum es kopi susu? minuman tersebut terkadang jadi bagian yang tak dilepaskan bagi keseharian orang.

Es kopi susu ini mudah ditemukan saat kamu sedang nongkrong di cafe atau warkop langganan.

Tak selalu dapat keluar untuk ngopi, terkadang kita diharuskan untuk menetap di dalam rumah.

Baca Juga: Apakah Kopi Instan Sebabkan Hipertensi? Cek Faktanya!

Kendati ingin es kopi susu di cafe malah gatot (gagal total), tapi tenang saja.

Kamu bisa coba praktikkan sendiri resepnya di rumah bila ingin membuatnya.

Berikut ini adalah resep membuat es kopi susu gula aren ala kafe dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan di rumah.

Baca Juga: 3 Bahaya Kopi untuk Lansia, Segera Kurangi Dosisnya Sebelum Kejadian!

Bahan:

  • Kopi espresso 55 - 65 ml
  • Krimer manis 13-17 ml
  • Gula aren 12-23 ml
  • Susu segar 130 ml
  • Es batu secukupnya

Komposisinya juga bisa disesuaikan dengan selera. Jika kamu suka yang lebih pahit, perbanyak tuang espresso.

Sebaliknya, lebihkan komposisi gula dan susu bila ingin rasanya tidak terlalu pahit.

Ada juga beberapa bahan alternatif bila sulit mencari bahan harusnya tersedia.

Baca Juga: Suka Kopi Tubruk? Ketahui 4 Langkah Cara Membuatnya!

Tak masalah bila tidak punya mesin penggiling biji kopi.

Espresso bisa diperoleh dari kopi kemasan yang harganya lebih terjangkau.

Jika tidak memiliki susu segar murni, susu UHT (Ultra High Temperature) rendah lemak yang harganya relatif lebih murah bisa jadi pilihan.

Baca Juga: Apakah Minum Kopi dapat Kurangi Kumat Kanker Payudara?

Gula aren yang memberi sensasi kelapa segar juga bisa diganti dengan kental manis bila kamu tidak mempunyai di rumah.

Dilain sisi, krimer juga bisa diganti dengan santan kental yang akan memberikan citarasa serupa dengan es kopi susu ala rumah.***

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x