Pengganti Jokowi Sudah Ada di Kabinet

- 22 November 2020, 13:42 WIB
/

ARAHKATA - Pemilu 2024 memang masih jauh, namun siapa sosok yang akan menggantikan Joko Widodo sebagai presiden di 2024 nanti sudah bisa terlihat.

"Ada di deretan kabinet sekarang, dan dia akan diangkat sebagai pengganti Jokowi," ujar paranormal Mbak You saat mengungkapkan terawangannya jelang 2021, Sabtu (21/11).

Dijelaskannya, sosok pengganti Jokowi ini memang sudah ikut membantu dalam jajaran kabinet kedua Jokowi.

Jika menilik hasil terawangan Mbak You tadi, ada tiga nama menteri dalam kabinet kedua Jokowi yang belakangan ini kerap disebut oleh lembaga survey sebagai kandidat pengganti Jokowi.

Lembaga survei Indikator Politik misalnya. Mereka menempatkan nama Menkopolhukam Mahfud MD, Menteri BUMN Erick Thohir dan Menhan Prabowo Subianto sebagai kandidat yang berpotensi menjadi pengganti Jokowi di 2024.

Walau disebut, namun di tingkat akseptabilitas, ketiga nama tersebut menurut Indikator Politik masih kalah dengan nama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Salah satu kriteria yang digunakan adalah karakter personal sang calon, terdiri dari sejumlah dimensi utama, yaitu kompetensi, integritas, dan akseptabilitas," jelas Direktur Eksekutif Indikator Politik, Burhanuddin Muhtadi di Jakarta (21/8) lalu.

Secara total, lanjutnya, Anies Baswedan dan Ridwan Kamil sama-sama berada di posisi teratas. Diikuti Ganjar Pranowo kemudian Mahfud MD dan Sandiaga Uno.

"Mereka dipandang lebih peka terhadap krisis, lebih responsif, berani mengalokasikan sumber daya, mampu berkomunikasi dengan masyarakat, dan mampu berkordinasi dengan seluruh aparat," pungkas Burhanuddin.

Editor: Alamsyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x