Resmi Gabung Juventus, Locatelli: Mimpi yang Jadi Kenyataan

19 Agustus 2021, 13:45 WIB
Juventus Resmi Rekrut Manuel Locatelli dari Sassuolo / Instagram/@fabriziorom/

ARAHKATA - Gelandang tim nasional (timnas) Itali, Manuel Locatelli resmi menjadi pemain Juventus dengan status pinjaman.

Pemain berusia 23 tahun dipinjam oleh si nyonya tua dari Sassuolo dengan jangka waktu dua tahun hingga Juni 2023.

Locatelli diumumkan oleh Juventus pada Kamis, 19 Agustus 2021 dini hari WIB setelah ia menjalani tes medis.

Baca Juga: Leani Ratri Oktila Ingin Ukir Sejarah Bawa Medali untuk Kado HUT RI

Dalam kontrak peminjaman tersebut, Juventus nantinya wajib membeli Locatelli saat masa peminjamannya berakhir dengan status permanen.

Lalu sejumlah mahar yang harus dibayar sebesar 35 juta euro dan bonus sekitar 12,5 juta euro dengan kontrak jangka panjang selama 5 tahun hingga Juni 2026.

Locatelli mengungkapkan perasaannya saat bisa bergabung dengan Junventus.

Baca Juga: Beri Ucapan HUT RI, Mesut Oezil Tuai Pujian dari Warganet

"Ini mimpi yang menjadi kenyataan" ucap Locatelli via Juventus TV.

"Mimpi seorang anak yang sudah bekerja keras dan memberikan semuanya di lapangan" lanjut Locatelli.

Gelandang tersebut menyatakan ingin segera bermain didepan para fans langsung.

Baca Juga: Muhammad Fadli Siap Tanding di Paralimpiade Tokyo 2020

"Akhirnya saya bergabung dengan Juve, dan tak sabar untuk turun langsung ke lapangan untuk menyapa penggemar di stadion dan itu semua baru permulaan," pungkas Locatelli.

Penampilan Locatelli saat masih berseragam Sassuolo sangat apik, dari 99 penampilan ia menorehkan tujuh gol dan sebelas umpan bagi Sassuolo.

Atas performa apiknya ia dipanggil untuk membela timnas Itali dan membawa negaranya menjuarai ajang Euro 2020.

Baca Juga: Barcelona Beri Pilihan Pada Samuel Umtiti, Apa Itu?

Dengan bergabungnya Locatelli, kedalaman skuad Si Nyonya Tua semakin kuat, terutama untuk lini tengah.

Pelatih Juventus, Allegri mempunyai banyak opsi untuk menentukan skuad tetapnya sebelum gelaran Serie A dimulai.

Bersama Juventus, Locatelli akan mengenakan nomor punggung 27.***

Editor: Tia Martiana

Tags

Terkini

Terpopuler