Kalah dari Persebaya, Pelatih Persija: Kami Pantas Kalah

27 Oktober 2021, 20:32 WIB
Pelatih Persija Angelo Alessio (kanan) /Instagram/@persija

ARAHKATA - Persija Jakarta baru saja menelan kekalahan 0-1 atas Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan kesembilan.

Pertandingan itu digelar pada Selasa, 26 Oktober 2021 di Stadion Manahan Solo.

Satu-satunya gol yang tercipta dari Persebaya dicetak oleh pemain asal Jepang yakni Taisei Marukawa pada menit ke 25.

Baca Juga: Kalahkan Madura United, Tiga Pemain Persija Ini Jadi Sorotan

Pelatih Persija Angelo Alessio buka suara soal kekalahan timnya, menurutnya skuad yang ia latih pantas untuk kalah.

"Kami pantas kalah karena seperti tidak sedang bermain sepak bola pada babak pertama. Kami mencoba mengubah keadaan pada babak kedua dan bermain lebin baik, akan tetapi sulit," ucap Angelo usai pertandingan.

Angelo mengakui bahwa kinerja anak didiknya tidak maksimal di laga tersebut. Meski sejatinya unggul penguasaan bola 55 persen dan bermain lebih agresif, pemain masih banyak membuat kesalahan sendiri.

Baca Juga: Mola EPA U-18: Persija Imbang dengan Persipura

"Saya rasa kami punya dua peluang untuk mencetak gol melalui Marco Simic, namun kiper mereka bermain cukup baik dan kami tak bisa mencetak gol," terangnya.

Tak ingin terganggu dengan tren negatif, pelatih asal Italia itu ingin menatap pertandingan selanjutnya.

"Ini adalah cara yang tidak baik untuk kalah dengan bermain sepeti babak pertama. Namun kami harus tetap melihat ke depan untuk bangkit dan meraih kemenangan,” lanjutnya.

Baca Juga: Fantastis! Persija Berhasil Kalahkan Madura United

Hal serupa diutarakan oleh bek senior Persija, Maman Abdurahman.

Sebagai pemain ia mengakui bahwa ia dan rekan-rekannya belum menunjukkan kemampuan terbaik.

"Sebagai pemain seharusnya ketika masuk ke lapangan sudah fokus dan konsentrasi. Pada babak pertama, sepertinya kami kehilangan itu semua. Kami seperti kalah sebelum bertanding. Mereka (Persebaya) menunjukkan ingin menang tapi kami tidak menunjukkan itu,” ucap mantan pemain Persib itu.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1: Laga Besar Persija Akan Lawan MU

Babak kedua berjalan tetapi tak ada gol tercipta bagi Persija, itu adalah hasil dari bermain yang tidak maksimal tuturnya.

“Di babak kedua kami mencoba mengubahnya dan saya pikir kami bermain sudah cukup baik. Akan tetapi memang tidak mengubah hasil," kata Maman.***

Editor: Tia Martiana

Tags

Terkini

Terpopuler