Kalahkan Borneo FC, Pelatih PSS Sleman Ungkap Hal Ini

- 3 November 2021, 13:50 WIB
Pelatih PSS Sleman Dejan Antonic senang timnya kembali menang
Pelatih PSS Sleman Dejan Antonic senang timnya kembali menang /Instagram/@pssleman

ARAHKATA - Melakoni pekan kesepuluh BRI Liga 1 2021/2022, PSS Sleman berhasil meraih kemenangan dari tim Borneo FC dengan skor 2-1.

Kemenangan itu disumbang lewat dua gol yang dicetak Irfan Jaya. Sementara gol Borneo dicetak oleh Torres.

Pertandingan tersebut digelar di Stadion Manahan, Surakarta, Senin, 1 November 2021 sore WIB.

Baca Juga: Ingin Masuk Perebutan Juara Liga, Pelatih Persija Terus Gembleng Punggawanya

Pelatih PSS Dejan Antonic buka suara soal kemenangan timnya. Ia merasa senang karena berhasil kembali menang di Liga 1.

“Pasti kita senang sekali meraih tiga poin dengan penampilan anak-anak sangat bagus sekali dan cukup positif. Pertandingan ini sangat berat sekali untuk kedua tim karena di pertandingan sebelumnya tidak mendapatkan result yang bagus,” ucap Dejan usai pertandingan.

Pasalnya pada pekan sebelumnya, PSS mengalami dua kekalahan beruntun dari Persib Bandung 4-2 dan 2-0 atas Bali United.

Baca Juga: Belum Kalah, Robert Albert Samai Rekor Milik Legenda Persib

Dejan pun memuji proses gol pertama yang dicetak oleh Irfan Jaya.

“Gol pertama dari Irja (Irfan Jaya) fantastik kombinasi dengan Kim Kurniawan. Sementara itu gol kedua menjadi keberuntungan kita karena ada backpass dari bek Borneo,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah