Sudah Punya KTP Indonesia, Elkan Baggott Langsung Gabung Timnas

- 12 November 2021, 16:00 WIB
Elkan Baggott saat berlatib bersama timnas
Elkan Baggott saat berlatib bersama timnas /Instagram/@pssi

ARAHKATA - Pemain belakang Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Elkan Baggott mengatakan bahwa dirinya sangat nyaman dan senang mengikuti latihan bersama Timnas Indonesia.

Saat ini, skuad Garuda memang menjalani pemusatan latihan di Jakarta untuk persiapan melakoni dua laga uji coba melawan Afghanistan pada 16 November 2021 dan Myanmar 26 November 2021 di Turki.

Pemain keturunan Inggris ini telah mengurus dan mendapatkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Warga Negara Indonesia sebagai bukti keseriusannya mengabdi untuk negara dan Timnas Indonesia.

Baca Juga: Simak! Ini 26 Pemain yang Dipanggil Pelatih Timnas Indonesia

“Saya memilih Indonesia, karena pertama keluarga. Saya bangga merepresentasikan negara keluarga saya di Indonesia. Alasan kedua karena fans yang membuat saya merasa seperti di rumah sendiri,” ucap Elkan yang dikutip Arahkata pada Jumat, 12 November 2021.

Pemain yang baru berusia 19 tahun ini mengucapkan terima kasih kepada Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) serta segenap masyarakat Indonesia yang memberinya dukungan.

Baca Juga: Simak! Ini 26 Pemain yang Dipanggil Pelatih Timnas Indonesia

Begitu pula dengan rekan-rekan sesama pemain timnas Indonesia yang juga mendukung pilihan hidupnya.

"Saya sangat terkesan. Dibandingkan dengan di Inggris, di Indonesia ada banyak sekali fan yang memberikan rasa cinta. Pengalaman ini sangat gila. Saya mengapresiasi cinta dari fans sehingga memilih ke Indonesia," tambahnya.

Baca Juga: Bersiap Hadapi Afghanistan, Indonesia Terus Genjot Latihan

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah