Simak! 5 Fakta Unik Pertandingan Persib dan Persikabo 1973

- 30 Januari 2022, 12:55 WIB
Skuad Persib saat merayakan kemenangan atas Persikabo 1973
Skuad Persib saat merayakan kemenangan atas Persikabo 1973 /Instagram/@persib

ARAHKATA - Persib berhasil memenangkan pertandingan kontra Persikabo 1973 pada pekan ke-21 Liga 1 2021/2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Sabtu, 29 Januari 2022.

Gol tunggal kemenangan Persib dicetak pemain yang baru debut yaitu Kakang Rudianto menit 23.

Selain debut mengesankan Kakang, berikut lima fakta menarik di balik kemenangan Maung Bandung atas Persikabo 1973.

Baca Juga: Pelatih Persib: Kami Pantas Memenangkan Pertandingan Ini

1. Kemenangan pertama dari lima pertemuan

Kemenangan 1-0 Persib di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar merupakan yang pertama dari lima pertemuan dengan Persikabo 1973. Dalam empat pertemuan sebelumnya, 3 di antaranya uji tanding masa pandemi COVID-19, selalu berakhir imbang.

2. Cleansheet kedelapan Teja Paku Alam

Selain Kakang Rudianto, penjaga gawang Teja Paku Alam pantas disebut sebagai pahlawan kemenangan atas Persikabo 1973.

Sebab, lebih dari lima penyelamatan krusial dilakukannya sehingga gawangnya tak kebobolan.

Ini adalah catatan cleansheet kedelapan Teja musim ini setelah laga kontra Persikabo 1973 (27 September 2021), Bhayangkara FC (16 Oktober 2021), PSIS Semarang (26 Oktober 2021), Persiraja Banda Aceh (24 November 2021), Persik Kediri (12 Desember 2021), Persita Tangerang (7 Januari 2022), dan Borneo FC (18 Januari 2022). 

Baca Juga: Full Senyum! Persib Berhasil Kalahkan Persikabo 1973

3. Debut singkat Syafril Lestaluhu

Seperti Kakang Rudianto, Muhammad Syafril Lestaluhu juga menjalani debutnya bersama Persib di kompetisi pada pertandingan kontra Persikabo 1973.

Dalam pertandingan ini, Syafril masuk menggantikan Beckham Putra Nugraha pada menit 90. Saat tampil, pemain kelahiran Tulehu, 12 April 1998 ini berusia 23 tahun, 292 hari.

4. Debut Kakang Rudianto

Kakang Rudianto menjalani debut mengesankan karena tampil penuh dan mencetak gol tunggal kemenangan Persib atas Persikabo 1973 pada menit 23.

Baca Juga: Jelang Laga Lawan Persikabo, 9 Pemain Persib Malah Positif COVID-19

Kakang yang berusia 18 tahun, 361 hari, tercatat sebagai debutan termuda Persib keempat setelah Beckham Putra Nugraha (2019), Gian Zola (2017) dan Indra Mustafa (2018). 

5. Laga Perdana tanpa kartu kuning

Para pemain Persib untuk pertama kalinya bersih dari hukuman kartu kuning. Dalam 20 pertandingan sebelumnya, selalu saja ada pemain Pangeran Biru yang diganjar kartu kuning. Hingga pekan ke-21, pemain Persib sudah mengantongi 52 kartu kuning.***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah