Polda Metro Siap Gelar Ajang Balap Jalanan Setiap Dua Bulan

- 5 September 2022, 09:41 WIB
Ajang balap jalanan resmi diharapkan dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas
Ajang balap jalanan resmi diharapkan dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas /maghfur/antaranews

ARAHKATA - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyatakan kesiapannya menggelar ajang balap jalanan (street race) setiap dua bulan sekali demi memfasilitasi komunitas dan pecinta balap liar.

"Nanti rencana setiap dua bulan sekali pasti akan dilaksanakan," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman di kawasan ajang balap Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu, 4 September 2022.

Latif mengatakan, setelah menggelar ajang yang sama selama empat kali, gelaran balap jalanan di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat, menjadi lokasi dengan animo tertinggi dari jumlah peserta.

Baca Juga: Pebalap Indonesia Mario Aji atasi Cedera Saat Finis P23 Dalam Kualifikasi GP San Marino

Polda Metro mencatat ada 1.050 pembalap yang mendaftar untuk ajang balap di Kemayoran untuk dua hari, yakni Sabtu dan Minggu, 3-4 September 2022.

Khusus pada Minggu, balapan diikuti oleh sekitar 500 peserta dari berbagai komunitas jenis motor yang dilombakan.

"Secara keseluruhan pendaftar ada 1.050, jadi memang kami batasi," katanya.

Baca Juga: Festival UMKM Otomotif Otobursa Tumplek Blek Kembali Hadir Hingga 4 September

Kalau tidak dibatasi, jumlah peserta hampir 2.500 orang.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x