PPP Minta Emil Mundur Dari Bursa Calon Ketua Demokrat Jatim

- 1 Februari 2021, 20:25 WIB
Ketua DPW PPP Jatim, Musyafak Noer
Ketua DPW PPP Jatim, Musyafak Noer /Istimewa/

ARAHKATA – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) meminta Emil Elistianto Dardak tak mencalonkan diri sebagai ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur di Musyawarah Daerah (Musda) ke VI pada pertengahan Februari 2021. Mengingat nama wakil gubernur Jatim tersebut muncul dalam bursa Musda Demokrat Jatim.

PPP bersama Partai Demokrat, Golkar, NasDem, dan PKPI mengusung Calon Gubernur-calon wakil gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa- Emil Elistianto Dardak pada Pilgub 2018.

Ketua DPW PPP Jatim, Musyafak Noer mengatakan, dirinya tak memungkiri bahwa posisi gubernur dan wakil gubernur merupakan jabatan politis. Untuk itulah, dorongan agar Emil mundur dari pencalonan untuk menjaga keharmonisan dengan Gubernur Khofifah Indar Parawansa yang hingga saat ini tidak berpartai politik.

Baca Juga: Sepakat Tahun 2024, Kemendagri Pastikan Pemilu dan Pilkada Sesuai UU 

“Memang posisi gubernur dan wakil gubernur itu jabatan politis. Namun, idealnya tak berparpol. Untuk menunjukkan netralitas keduanya,” ungkapnya, dikonfirmasi, Senin 1 Februari 2021.

Musyafak menegaskan, setiap warga negara Indonesia mempunyai hak untuk bergabung dengan partai politik. Hanya saja, ketika jabatan untuk publik melekat, maka kepentingan masyarakat haruslah diprioritaskan.

“Khawatirnya, kalau berbaju partai, aktifitas sebagai pasangan kepala daerah terganggu. Urusan rakyat akan menjadi nomor kesekian, apalagi menjabat sebagai ketua partai,” katanya.

Baca Juga: AHY Bongkar Dapur, Sebut Ada yang Ingin 'Kudeta' di Partai Demokrat

PPP mengajak kebersamaan dengan parpol pengusung lainnya agar netralitas tetap terjaga. Dengan begitu, kepentingan masing-masing parpol untuk masyarakat dapat terealiasi.

“Jika menang calon yang diusung dan didukung maka secara otomatis kepala daerah milik semua golongan. Tak hanya milik parpol pengusung atau pendukung saja. Otomatis milik semuanya,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x