Butuh Biaya untuk Acara Pernikahan, Berikut 5 Situs Pinjaman Online yang Cepat Cair

- 5 Januari 2021, 10:51 WIB
Pasangan
Pasangan /

ARAHKATA - Mengatur biaya nikah membutuhkan kecerdasan finansial tersendiri bagi setiap pasangan. Antara lain mengatur pos biaya akad nikah di gedung maupun di KUA.

Tanpa mempersiapkannya dengan baik dan menjalankan pos biaya dengan disiplin tinggi, rencana pernikahan kamu bisa-bisa akan berantakan di tengah jalan. Akibatnya kamu harus menjalankan hari bahagiamu dengan rasa cemas.

Masalah super penting yang dihadapi setiap pasangan yang akan menikah tak lain adalah biaya pernikahan. Sebagian pasangan memenuhi semua kebutuhan biaya nikah dengan mempersiapkannya dari jauh hari, namun tidak sedikit juga masih memenuhi biaya nikah dengan bantuan orang tua.

Baca Juga: 3 Cara Melunasi Hutang Jika Mengalami Kredit Macet

Bagaimana dengan pinjaman pernikahan? Kebanyakan penasihat keuangan akan menyuruh kamu tidak mengejar pinjaman perkawinan. Pinjaman pernikahan hanya perlu kamu ajukan sebagai usaha terakhir untuk memenuhi biaya pernikahan yang masih kurang, bukan untuk membiayai semua kebutuhan pernikahan.

Jadi, sebelum kamu mengajukan KTA pernikahan, sebaiknya kamu menyusun rencana konsep pernikahanmu, membuat anggaran biaya pernikahan yang realistis, dan mulai menabung untuk biaya pernikahan jauh-jauh hari bersama pasangan.

Biaya nikah

Besar kecilnya biaya nikah tergantung bagaimana kamu menyusun konsep acara pernikahan. Konsep pernikahan sederhana di rumah tentu akan berbeda biayanya dengan konsep pernikahan di gedung, apalagi jika konsepnya di gedung mewah.

Baca Juga: 4 Cara Memulai Bisnis Kedai Kopi Sederhana

Halaman:

Editor: Ahmad Ahyar

Sumber: Akuratnews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x