Meski Batal Nikah, Tapi Harus Tetap Move On!

- 21 Februari 2021, 12:58 WIB
Ilustrasi batal pernikahan/Pixabay
Ilustrasi batal pernikahan/Pixabay /Arahkata/

ARAHKATA - Artis Ayu Ting Ting memang batal menikah dengan Adit Jayusman, tak selang berapa lama kemudian kabar dari selebritis Kalina Octaranny dan Vicky Prasetyo juga mengumumkan hal yang sama, Dimana jelang dua hari pernikahan malah Batal Nikah.

Mesti Ayu Ting Ting dan Vicky Prasetyo bukan pernikahan yang pertama kalinya, tapi mereka semua juga tidak menginginka hal yang seperti ini. Apalah daya apa yang sudah direncanakan kadang tak sesuai apa yang diharapkan. Sudah siap segalanya tapi malah kandas di tengah jalan. Lantas, bagaimana caranya bangkit setelah gagal menikah?

Yang lalu biarlah berlalu. Masa-masa terpuruk pasti ada. Yang penting jangan sampai terjebak terlalu lama di momen tersebut.

Baca Juga: Tidak ada Pelakor, Adanya Poligami, Ini Hukumnya !

Agar Anda yang pernah gagal menikah bisa segera move on, ikuti tips beberapa cara yang yang bisa dilakukan:

1. Jangan Dipendam, Terima Emosi yang Ada
Pada saat gagal nikah, perasaan pasti terasa campur aduk. Namun, jangan pendam emosi tersebut.

Jika sedih, menangislah; jika marah, luapkanlah tanpa menyakiti orang dan makhluk hidup lainnya.

“Ungkapkan saja bagaimana rasa sedih yang Anda rasakan. Pada prosesnya nanti, emosi akan naik turun. Kadang sedih, kadang bisa menerima, kadang teringat lagi, itu hal yang wajar.

2. Segera Batalkan Urusan Seremoni Nikah Agar Tak Berlarut-larut
Tahapan yang ini mungkin tidak berhubungan langsung dengan emosi. Namun, menyelesaikan segala urusan pernikahan yang batal akan meningkatkan perasaan lega bagi Anda dan keluarga.

Halaman:

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x