Heboh Kantor Kades di Lampung Mirip Istana Merdeka, Pembangunannya Kok Pakai Dana Desa?

- 21 November 2020, 22:08 WIB
Kantor Kades mirip Istana Merdeka
Kantor Kades mirip Istana Merdeka /DPD RI

ARAHKATA - Peruntukan anggaran Dana Desa (DD) yang semestinya digunakan untuk pembangunan desa, rupanya tidak untuk di Desa Cempaka, Kecamatan Sungkai Jaya, Lampung Utara. Di desa itu, kantor Kepala Desa dibangun dengan sangat megah dan mewah.

Sekilas jika diperhatikan dari bagian depan kantor sang Kades, bangunannya mirip dengan Istana Merdeka, tempat berkantornya Presiden Joko Widodo di ibukota Jakarta.

Terkait keberadaan kantor desa mirip Istana Merdeka, Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti spontan memberi kritikan.

Baca Juga: Diduga Korupsi Dana Desa, Polres Batubara Tangkap Mantan Kades

LaNyalla memberi kritikan lantaran pembangunan kantor desa tersebut menggunakan dana desa.

“Dana desa tidak sepantasnya untuk membangun kantor desa supaya terlihat megah,” ujar LaNyalla, Sabtu 21 November 2020, sesaat sebelum meninggalkan Sultra di Bandara Haluoleo, Kendari untuk melanjutkan rangkaian kunjungan kerja.

Kantor Desa yang baru jadi itu seperti versi kecil Istana Merdeka, tempat Presiden berkantor.

Di Kantor Desa Cempaka, terlihat pilar-pilar tinggi megah yang mencolok.

Bangunannya pun sama seperti di Istana Merdeka, terlihat lambang Garuda Pancasila tepat di tengah atap gedung.

Halaman:

Editor: Alamsyah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x