WhatsApp Akan Luncurkan Fitur Baru untuk Apple, Apa Itu?

- 14 September 2021, 19:45 WIB
ilustrasi WhatsApp
ilustrasi WhatsApp /pixabay/

ARAHKATA - Aplikasi pesan instan berbasis internet WhatsApp selalu berupaya berinovasi dalam mengeluarkan fitur-fitur terbaru.

Sehingga saat ini WhatsApp tengah menguji coba fitur yang akan diluncurkannya nanti pada platform-nya.

Fitur tersebut adalah transkripsi pesan suara pada WhatsApp versi iOS atau Apple.

Baca Juga: Ketahui Kelebihan Aplikasi Whatsapp Aero

Mengapa di iOs? Karena iOS menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk mentranskip pesan suara, berbeda dengan Android yang dapat menerima transkip pesan suara.

Situs pelacak pembaruan WhatsApp, WABetaInfo, mengungkap melalui unggahan tangkapan layar yang menunjukkan perkembangan transkripsi pesan suara.

Sumber telah menyediakan beberapa gambar yang menjelaskan bagaimana fitur transkripsi itu akan bekerja.

Baca Juga: Cek! HP Ini Tak Bisa Gunakan WhatsApp Lagi per November

Salah satu tangkapan layar yang dibagikan menunjukkan bahwa WhatsApp akan mengirim data yang didapatnya dalam bentuk pesan suara langsung ke mesin ucapan Apple untuk transkripsi.

Hal ini menunjukkan bahwa induk WhatsApp, Facebook tidak akan terlibat dalam proses transkripsi.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x