Orochimaru Tetap Hidup Meski Telah Tewas di Era Naruto, Ini Pembahasannya

27 Maret 2022, 15:36 WIB
Meski telah tewas berkali kali, Orochimaru tetap bangkit dan hidup. Ini pembahasannya /Facebook/Official Naruto Page

ARAHKATA - Serial animasi Naruto memang sudah sangat melekat diingatan penyuka film anime Jepang ini.

Karena hampir seluruh generasi 90 an sejak kecil tumbuh kembang dengan menonton anime asal jepang ini.

Di dalam animasi tersebut, banyak karakter yang telah tercipta. Mulai dari protagonis, antagonis dan juga pemeran chaotic neutral (orang yang tidak jahat maupun tidak baik).

Baca Juga: Anime Jujutsu Kaisen 0 Siap Dirilis Maret 2022, Ini Jalan Ceritanya

Salah satu tokoh unik dalam anime naruto adalah Orochimaru, meski kita ketahui bahwa ia telah tewas berkali-kali.

Tetapi, Sannin Konoha ini tetap bangkit dan hidup hingga era dimana Naruto telah dewasa dan memiliki generasi penerus.

Namun, mungkin beberapa dari kalian penasaran bagaimana sih cara Orochimaru tetap bertahan hidup?

Rahasianya adalah dari segel kutukan, di animasi asal jepang tersebut, teknik ini adalah penyegelan yang biasanya punya efek samping.

Baca Juga: Anime Kimetsu no Yaiba Season 3 Resmi Digarap

Salah satu contoh segel kutukan adalah milik Orochimaru yang telah ia dipasang olehnya kepada orang lain dan mempunyai chakra senjutsu di dalamnya.

Hal ini mengakibatkan kesadaran Orochimaru tetap dapat bisa berada di sana.

Ingat pada saat perang dunia shinobi 4? Hal ini kemudian dimanfaatkan oleh Sasuke untuk membangkitkan Orochimaru untuk melakukan ritual edotensei para hokage terdahulu.

Baca Juga: Simak! Ini Bocoran Sinopsis Drakor 'Forecasting Love and Weather' Episode 13

Bagaimana cara sasuke melakukannya? Yaitu adalah dengan menggunakan teknik Kaija Houin/Curse Mark Release / Pelepasan Tanda Kutukan.

Teknik ini digunakan oleh Sasuke untuk melepaskan segel kutukan yang ada di tubuh Anko. Sebelum melakukannya, Jugo terlebih dahulu meletakkan daging Kabuto

Seperti yang telah diketahui, tubuh Kabuto tersebut juga terdapat bagian dari Orochimaru.

Baca Juga: Ditanya Soal Penampilan Oleh Fans, Begini Jawaban Han So Hee

Segel kutukan tersebut, berfungsi sebagai untuk membuat tubuh dan kesadaran Orochimaru yang ada di dalam segel kutukan tersebut terbangun.

Hasilnya, Orochimaru dapat bangkit dan mengetahui segala alur dan masalah perang dunia shinobi 4 yang telah dilewatkan.

Karena dari dalam tubuh Anko, Orochimaru dapat melihat langsung kejadian seperti apa yang terjadi meskipun ia tidak memiliki raga yang hidup.***

Editor: Agnes Aflianto

Tags

Terkini

Terpopuler