DAEBAK! Aespa Akan Hadiri Forum Politik Tingkat Tinggi 2022

- 2 Juli 2022, 20:37 WIB
potret Aespa
potret Aespa /Sumber foto :aespa_official

ARAHKATA - Meski tergolong grup Kpop generasi baru, nyata kepopuleran Aespa patut untuk diperhitungkan.

Sejak memulai debut pada 2019 lalu, Aespa yang digawangi oleh Karina, Winter, NingNing, dan Giselle terus menjadi sorotan penggemar Kpop.

Selalu sukses dengan berbagai album yang dirilisnya, Aespa juga mencetak beberapa prestasi yang gemilang.

Baca Juga: Belum Pernah Dirilis, Ternyata Ini Judul Lagu Baru AESPA di Coachella 2022

Belum lama ini, Aespa bahkan berhasil tampil di festival music Coachelle 2022 di Amerika Serikat.

Sementara itu, baru-baru ini Aespa dikabarkan akan turut hadir dalam acara forum bergengsi yakni, HLPF atau High Level Political Forum.

Menurut media UN, tema forum politik tingkat tinggi atau HLPF 2022 ini akan mengangkat tentang membangun kembali dengan lebih baik setelah pandemi penyakit coronavirus (COVID-19) melanda dunia, dan memajukan implementasi penuh agenda 2030 untuk Pembangunan Berkelanjutan.

Baca Juga: Wih! Aespa Akan Tampil di Panggung Festival Musik Coachella 2022

Acara HLPF sendiri akan digelar pada 5 Juli pukul 9 pagi (waktu setempat), di Aula Majelis Umum PBB di New York.

Pada acara ini, Aespa akan menunjukkan pengaruh global mereka dengan menghadiri bagian dari pembukaan acara tersebut, dengan menyampaikan pidato berjudul 'Next Generation to Next Level (Generasi Selanjutnya ke Level Selanjutnya)' serta menampilkan lagu hitnya 'Next Level'.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah