Timnas Indonesia Melancong ke Tajikistan, Ada Apa?

- 16 Oktober 2021, 08:30 WIB
Timnas U-23 bertolak ke Tajikistan untuk lakukan training centre
Timnas U-23 bertolak ke Tajikistan untuk lakukan training centre /Instagram/@pssi

Sebelumnya perwakilan dari KBRI menonton pertandingan Indonesia melawan Taiwan pada leg kedua di Stadion Chang Arena Buriram, Thailand.

Baca Juga: Simak! Ini Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Dipanggil STY

Untuk pemain U-23, Egy Maulana dan Syahrian Abimanyu akan pulang ke klub masing-masing.

Sedangkan Rachmat Irianto juga pulang dulu untuk membela klub. Selain itu, Saddil Ramdani batal bergabung karena cedera.

STY pun memberikan keterangan soal kondisi anak asuhnya itu.

Baca Juga: Timnas Genjot Latihan, Mantapkan Strategi Khusus Lawan Taiwan

"Setelah pertandingan melawan Taiwan, kondisi pemain tidak ada masalah. Sebagian pulang ke Indonesia dan sisanya melanjutkan pemusatan latihan di Tajikistan. Kami akan melakukan persiapan yang matang di Tajikistan sebelum berlaga di Kualifikasi Piala AFC U-23 2022," kata STY.

Pada babak Kualifikasi Piala AFC U-23 2022, Indonesia berada satu grup dengan Australia, China dan Brunei Darusallam. Namun, dua nama terakhir mengundurkan diri.***

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah