Gibran Dipilih Jadi Ketua Penyelenggara Asian Para Games 2022

- 27 Januari 2022, 21:00 WIB
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka tampak kesal bisnis es doger miliknya 'digoreng' terus dan singgung kesalahan politik
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka tampak kesal bisnis es doger miliknya 'digoreng' terus dan singgung kesalahan politik /Twitter/@PEMKOT_SOLO

"Ada di Karanganyar dan Boyolali yang sudah siap. Kami juga akan berkoordinasi dengan kepala-kepala daerah Solo Raya demi kesuksesan ajang ini," dia menjelaskan.

Baca Juga: Jokowi Berikan Bonus untuk Atlet Paralimpiade Tokyo 2020 di Istana

Sementara itu Ketua NPCI, Seny Marbun bersyukur atas penunjukan Indonesia khususnya kota Solo sebagai tuan rumah APG 2022.

"Pertama-tama saya mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang mengerti hati kita yang ingin mengadakan pertandingan setelah vakum beberapa lama akibat pandemi COVID-19," ucap Senny.

"Setelah ditiadakannya APG Filipina 2019 dan Vietnam menolak menjadi tuan rumah APG 2022, Pak Presiden mengambil keputusan untuk menjadi tuan rumah yang merupakan keputusan yang luar biasa. Kami akan mempersiapkan diri secara maksimal untuk menjadi tuan rumah APG tahun ini," ujarnya.

Baca Juga: Video Call Peraih Emas Paralimpiade Tokyo 2020, Jokowi Ucapkan Ini

Solo telah ditetapkan sebagai tuan rumah Asian Para Games ke-11 tahun 2022 menggantikan Vietnam dalam surat keputusan yang dikeluarkan oleh Asian Para Sports Federation (APSF) pada 14 Januari 2022.

Namun, APSF masih menunggu surat Indonesia bebas sanksi doping dari WADA hingga tanggal 15 Februari 2022.

Menjadi tuan rumah Asian Para Games 2022 merupakan kesempatan kedua Indonesia menggelar APG. Sebelumnya pada 2011, Indonesia pernah menggelar APG yang juga diadakan di kota Solo.

Baca Juga: Borong Medali di Paralimpiade Tokyo 2020, Ini Perjuangan Leani Ratri Oktila

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah