Arema FC: Siap untuk Kompetisi Liga Musim Depan

- 20 April 2022, 15:57 WIB
Sat Set! Arema FC Gerak Cepat Hadapi Liga 1 2022 dan Sambut Kompetisi Pra Musim
Sat Set! Arema FC Gerak Cepat Hadapi Liga 1 2022 dan Sambut Kompetisi Pra Musim /instagram/@aremafcofficial/

ARAHKATA - Finish di posisi ke empat klasemen liga, membuat Arema FC berbenah untuk kompetisi selanjutnya.

Rencana PSSI yang akan menggulirkan Liga 1 2022 pada 27 Juli 2022 mendatang mendapatkan sambutan positif dari manajemen Arema FC.  

Kepastian dimulainya kompetisi membuat persiapan tim menjadi lebih terukur.

Baca Juga: Real Madrid ke Semifinal Liga Champions Setelah Adu Drama dengan Chlesea

“Pada prinsipnya Arema FC selalu siap dengan jadwal dimulainya kompetisi, termasuk dengan rencana PSSI dalam menggulirkan kompetisi Liga 1 2022 pada 27 Juli mendatang. Apa yang dilakukan oleh Arema FC, termasuk perekrutan pemain merupakan fase persiapan dalam menyambut kompetisi,” ungkap media officer Arema FC, Sudarmaji Rabu, 20 April 2022.

Arema FC sendiri sudah melakukan persiapan lebih awal dalam menyambut digelarnya kompetisi Liga 1 2022.

Beberapa hari setelah Liga 1 2021 berakhir, tim Singo Edan langsung memberikan keputusan perpanjangan kontrak pelatih kepala Eduardo Almeida yang kemudian disusul oleh proses pembentukan komposisi  tim termasuk perekrutan pemain baru.

Baca Juga: Resmi! Arema Tambah 3 Pemain Baru Lagi, Siapa Saja?

Terkait persiapan tim, Arema FC sudah mengagendakan untuk memulai latihan yakni pada pertengahan Mei mendatang.

Melihat rencana  dimulainya kompetisi, dengan estimasi  pada 27 Juli, setidaknya Arema FC memiliki waktu persiapan lebih dari 2 bulan.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah