Persija Resmi Putus Kontrak Makan Konate, Kenapa?

- 16 Juni 2022, 16:55 WIB
Persija akhiri kontrak gelandang serang Makan Konate
Persija akhiri kontrak gelandang serang Makan Konate /ANTARA

ARAHKATA - Manajemen Persija secara resmi memutus kontrak pemain tengah Makan Konate.

Kontrak tersebut berkahir pada pertengahan Juni ini atas permintaan pelatih Persija Thomas Doll.

Hal tersebut dibenarkan oleh Presiden Persija Mohamad Prapanca, ia juga menyebut bahwa keputusan untuk melepas pesepak bola asal Mali itu tak diambil dengan mudah.

Baca Juga: Resmi! Persija Datangkan Bek Ondrej Kudela

"Melepas Konate murni keputusan pelatih dan manajemen harus mendukung itu. Hal tersebut bukanlah hal mudah bagi kami," ujarnya Kamis, 16 Juni 2022.

Menurut Prapanca, Konate adalah pemain bagus yang berkontribusi besar bagi Persija sejak direkrut pada Desember 2021 atau paruh kedua musim Liga 1 2021-2022. Kontrak itu sendiri berdurasi 1,5 musim.

"Oleh karena itu, kami mengucapkan terima kasih kepada Konate yang memberikan sumbangsih untuk tim. Semoga Konate tetap bersinar di mana pun berada," tutur Prapanca.

Baca Juga: Potensi Membahayakan Tim, Pelatih Sabah FC Awasi Pemain Persija Ini

Makan Konate pun menerima kebijakan manajemen Persija untuk melepasnya.

"Saya harus menerima dan menghargai keputusan ini. Insya Allah ada hikmahnya untuk kita semua. Waktu saya dengan Persija terlalu sedikit. Ingin rasanya merasakan bermain di depan The Jakmania dan Jak Angel secara langsung. Namun, Allah punya rencana lain," jelas Konate.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x