Teka-Teki Mimpi SBY Naik Kereta Bareng Megawati, Satu Gerbong Dukung Capres

- 20 Juni 2023, 17:47 WIB
SUSILO Bambang Yudhoyono berjabat tangan dengan Megawati Sukarno putri, disaksikan Presiden Joko Widodo di istana negara.
SUSILO Bambang Yudhoyono berjabat tangan dengan Megawati Sukarno putri, disaksikan Presiden Joko Widodo di istana negara. /F. INTERNET

 

 

ARAHKATA - Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menceritakan mimpi bersama Presiden Joko Widodo dan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri melakukan perjalanan menggunakan kereta api.

Cerita mimpi itu rupanya terjadi satu hari setelah Ketua DPP PDI-P Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertemu.

Dalam mimpinya, SBY menceritakan bahwa kedatangan mereka sudah dinanti oleh sosok Presiden Indonesia ke-8. Meski tak menyebut sosok Presiden ke 8 RI yang dimaksud, SBY menyebut sepanjang perjalanan menyapa masyarakat bersama Jokowi dan Megawati. Lantas apa makna teka-teki mimpi SBY? Simak penjelasan berikut ini.

 Baca Juga: Survei Pilgub DKI: Gibran Paling Populer, Ridwan Kamil Paling Disukai

Mimpi SBY Naik Kereta Bareng Megawati & Jokowi

SBY menceritakan mimpi naik kereta bersama Jokowi dan Megawati dalam akun Twitter miliknya @SBYudhoyono pada Senin, 19 Juni 2023. Dalam mimpi itu, mereka naik kereta di Stasiun Gambir 

Di Stasiun Gambir, ada sosok presiden RI ke-8 yang menunggu kedatangan mereka bertiga. Mereka semua akhirnya berbincang-bincang sambil minum kopi. Namun presiden RI ke-8 itu diceritakan tidak ikut perjalanan naik kereta bersama SBY, Jokowi dan Megawati ke Solo.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x