Selamat! BTS Cetak Rekor Melalui Video Musik 'Dynamite'

- 25 Februari 2022, 15:49 WIB
BTS kembali menyabet penghargaan IFPI Global Recording Artist of the Year dengan menyisihkan pesaing berat seperti Taylor Swift, Adele hingga Justin Bieber.
BTS kembali menyabet penghargaan IFPI Global Recording Artist of the Year dengan menyisihkan pesaing berat seperti Taylor Swift, Adele hingga Justin Bieber. /Soompi/C.Hong/

ARAHKATA - Boy grup Kpop paling populer saat ini, Bangtan Boys (BTS) kembali berhasil mencetak rekor dengan lagu mereka.

Kali ini, BTS mencetak lebih dari satu rekor baru di YouTube melalui musik video lagu mereka yang berjudul 'Dynamite'.

Diketahui pada 24 Februari, video musik untuk lagu hit BTS berjudul 'Dynamite' telah melampaui 1,4 miliar views dalam waktu singkat.

Baca Juga: Ternyata Ini Grup Kpop Favorit Jung Ho Yeon, Salah Satunya BTS!

Lagu hit ini awalnya dirilis oleh BTS pada 21 Agustus 2020 lalu, yang mana berarti butuh waktu sekitar satu tahun, enam bulan dan tiga hari bagi 'Dynamite' untuk mencapai rekor tersebut.

Oleh karena itu, sekarang 'Dynamite' menjadi video musik grup Kpop yang tercepat dalam mencapai 1,4 miliar tampilan.

Sebelumnya, rekor tersebut diketahui dipegang oleh BLACKPINK dengan lagu hit mereka 'Ddu-Du Ddu-Du', yang mana membutuhkan waktu dua tahun, lima bulan, dan tujuh hari.

Baca Juga: Suga-V BTS Masuk Daftar Solois Korea Penjualan Lagu Tertinggi di Billboard AS

Selain itu, melalui pencapaian tersebut sekarang BTS menjadi satu-satunya artis Korea yang melampaui 1,4 miliar views dengan tiga musik video berbeda.

Diketahui, tiga video musik BTS yang telah melampaui 1,4 miliar views tersebut diantaranya, 'Boy With Luv', 'DNA', dan 'Dynamite'. ***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x