Jonatan Christie Tersingkir dari Babak 16 Besar Olimpiade Tokyo 2020

- 29 Juli 2021, 21:34 WIB
Jonatan Christie kalah dalam pertandingan Olimpiade Tokyo 2021//Instagram/@pbsi_squad_indonesia
Jonatan Christie kalah dalam pertandingan Olimpiade Tokyo 2021//Instagram/@pbsi_squad_indonesia /

ARAHKATA - Atlet tim bulu tangkis Indonesia Jonatan Christie harus tersingkir dari babak 16 besar Olimpiade Tokyo 2020.

Jonatan Christie atau yang biasa disapa Jojo ditumbangkan dengan tim dari China, Shi Yuqi dengan dua gim langsung 11-21, 9-21.

Jojo menghadapi Shi Yuqi di Musashino Forest Sports Plaza pada perempatfinal cabang bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 nomor tunggal putra, Kamis 29 Juli 2021 sore WIB.

Baca Juga: Selamat! Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Lolos ke Semifinal

Sempat tertinggal 0-1 terlebih dulu. Jojo bangkit untuk membuat tiga angka. Smash silangnya ke kiri permainan Shi Yuqi membuat ia memimpin 3-1.

Namun setelah itu, Shi yang justru memegang kendali dengan permainan agresifnya. Tunggal putra China ini mampu mengemas sembilan angka secara beruntun.

Shi menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-4. Jojo masih tampak kesulitan membaca pukulan Shi.

Baca Juga: Ginting Berhasil Masuk ke Perempatfinal Olimpiade Tokyo 2020

Jojo mati langkah saat Shi melepaskan drop shoot ke sisi kiri permainannya untuk membuat skor menjadi 14-7.

Tunggal ranking 11 dunia ini kemudian semakin menjauh. Ia menutup gim pertama dengan kemenangan 21-11.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x