Ginting Gagal Maju ke Final Olimpiade Tokyo 2020

- 1 Agustus 2021, 13:05 WIB
Kontingen badminton tunggal putra Indonesia di Olimpiade Tokyo 2021, Anthony Ginting.
Kontingen badminton tunggal putra Indonesia di Olimpiade Tokyo 2021, Anthony Ginting. /instagram.com/@badminton_ina/

ARAHKATA - Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting gagal tembus ke final Olimpiade Tokyo 2020.

Bertepatan di Musashino Forest Plaza, Tokyo Minggu 1 Agustus 2021, Ginting melawan wakil China, Chen Long kalah dua gim 16-21 dan 11-21.

Dengan hasil tersebut, Anthony gagal menembus final dan akan memperebutkan medali perunggu. Ia akan melawan wakil Guatemala, Kevin Cordon, pada Senin 2 Agustus mendatang.

Baca Juga: Turut Berduka! Putra Sulung Doyok Meninggal Dunia

Ginting memulai pertandingan dengan servisnya yang keluar lapangan. Pengembaliannya kemudian tersangkut di net. Chen Long unggul 1-3 di awal gim.

Permainan berlangsung dengan tempo yang lambat. Akan tetapi, kedua pemain saling memberikan pukulan yang sulit dan penempatan shuttlecock yang merepotkan. Ginting menyusul 4-4.

Chen Long kerap memainkan shuttlecock dekat net lalu dilanjutkan pukulan jauh. Pengembalian Ginting di lain sisi terkadang keluar dan tersangkut net. Interval pertama selesai dengan skor 6-11.

Baca Juga: Ini Dosis yang Tepat untuk Minum Vitamin D Menurut Pakar

Usai Interval, Ginting masih kesulitan, namun permainannya membaik perlahan. Pengembaliannya kini lebih jitu, tetapi jarak masih lebar 14-18.

Ginting sempat mengejar ke 16-19. Akan tetapi, ia gagal melakukan pengembalian dalam tiga kesempatan beruntun. Chen Long menutup gim pertama dengan kemenangan 16-21.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x