Selamat! Argentina Juara Finalissima Usai Kalahkan Italia

- 2 Juni 2022, 09:20 WIB
Kemenangan Argentina atss Italia membuat mereka Juara Finalissima dan juga mengukir rekor tak terkalahkan selama 32 laga
Kemenangan Argentina atss Italia membuat mereka Juara Finalissima dan juga mengukir rekor tak terkalahkan selama 32 laga /

ARAHKATA - Tim nasional (Timnas) Argentina berhasil kalahkan Italia 3-0 yang sekaligus antarkan mereka juarai Finalissima.

Untuk diketahui, laga Finalissima adalah pertandingan yang mempertemukan juara piala Eropa dan Conmebol.

Laga itu dihelat di Stadion Wembley, Inggris pada Rabu, 1 Juni 2022. Dua gol Argentina di babak pertama dicetak Lautaro Martinez dan Angel Di Maria.

Baca Juga: Lionel Messi Angkat Suara Soal Kesempatan Argentina di Piala Dunia

Martinez mencetak gol dari jarak dekat pada menit ke-28 dari umpan silang rendah Messi untuk mengganjar dominasi Argentina pada awal pertandingan.

Martinez yang pemain Inter Milan kemudian menyalurkan umpan kepada Di Maria untuk menggandakan keunggulan pada babak pertama yang membuat suporter tim Amerika Selatan itu kegirangan.

Argentina bisa saja mencetak gol lagi setelah jeda salah satunya ketika Messi nyaris menaklukkan kiper Italia Gianluigi Donnaruma.

Baca Juga: Pemain Asal Argentina Ini Nyatakan Pensiun Usai Piala Dunia 2022

Pemain pengganti Paulo Dybala semakin menguatkan dominasi Argentina lewat finishing rendah.

Itu adalah akhir mengecewakan bagi karier internasional bek Italia Giorgio Chiellini saat pemain berusia 37 tahun itu diganti pada babak pertama pada penampilannya yang ke-117 dan terakhir.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x