Jaket Menteri Warna Biru Trending di Twitter, Cek Merek dan Harganya !

- 26 Desember 2020, 00:48 WIB
Para menteri baru pilihan Presiden Jokowi
Para menteri baru pilihan Presiden Jokowi /twitter @alpian_hm/

"Warnanya sih keren saja, eye catching, kapan harus tetap segar, cerah, ceria, semangat," kata Bey ketika dihubungi awak media.

Menurut dia, bahan jaket yang dikenakan para menteri tersebut menandakan bahwa para menteri bisa bekerja kapan saja dan dalam kondisi apapun.

"Jaket itu bahannya enak, lalu kalau panas tidak membuat keringat, kalau hujan tidak membuat basah. artinya setiap orang yang menggunakan tidak masalah dalam cuaca apapun. Jadi maksudnya menteri kerja kapan saja dalam suasana kapan saja siap bekerja," katanya.

Baca Juga: Cara UI Edukasi Covid-19 dengan Permainan Anak-anak

Secara terpisah, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif  Sandiaga Uno membeberkan makna dibalik jaket biru tersebut.

Sebagai Info, Sandiaga awalnya berangkat ke istana mengenakan kemeja putih dan celana hitam saat diumumkan Jokowi menjadi menteri.

"Bajunya pas banget saya rasa, simbolik. Ini baju kerja, terus karena musim hujan kita harus all weather. Kita harus siapkan kemungkinan terburuk, tapi kita juga bersiap-siap untuk mengambil peluang terbaik," kata Sandi di kediaman ibundanya, Jalan Galuh II, Jakarta Selatan, Selasa 22 Desember 2020.

Begitu juga soal jaket biru yang dikenakanya dari Istana, Sandi berkomentar bahwa ini lebih dari sekadar jaket

"Jaket ini sebuah pesan yang bahwa kita harus kerja keras," tukasnya.

Baca Juga: Segera Cek Nama Anda, Login di dtks.kemensos.go.id, Bisa Dapat Rp300 Ribu dan Rp3,5 Juta

Halaman:

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah