Sriwijaya Air Lost Contact, TNI AL Kerahkan KRI

- 9 Januari 2021, 20:25 WIB
Ilustrasi Pesawat Sriwijaya Air
Ilustrasi Pesawat Sriwijaya Air /

ARAHKATA - Dalam membantu pencarian pesawat Sriwijaya Air, Unsur-unsur TNI Angkatan Laut membantu Search and Resque (SAR) dengan mengerahkan KRI di perkirakan sebagai tempat jatuhnya pesawat.

Dari keterangan yamg disampaikan melalui pesan berantai oleh Dinas Penerangan Angkatan Laut RI, unsur KRI yang dikerahkan dari Jajaran Koarmada I dan Lantamal III.

KRI yang digerakkan yakni, KRI Teluk Gili Manuk (onboard Tim Kopaska), KRI Kurau, KRI Parang, KRI Teluk Cirebon, KRI Tjiptadi, KRI KRI Cucut -866, KRI Tengiri dan 2 Sea Rider Kopaska serta 2 kapal Tunda yakni TD. Galunggung dan Malabar

Selain itu, TNI AL juga menyiapkan Heli Nbell 412 EP HU 4205 onboard KRI Bontang posisi sandar dermaga JICT Jakarta siap dukung Operasi SAR.

Seperti diketahui, pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJY182 rute Jakarta-Pontianak yang lost contact dari info Basarnas signal Distres JATC Pesawat milik Sriwijaya (SJ182) PK-CLC, Lost contact pada 14.47 WIB, penerbangan Jakarta - Pontianak yang diperkirakan memakan waktu antara keberangkatan pukul 14.36 WIB dan tiba 15.44 WIB.

Info yang didapat terjadi di sekitar pulau laki dan pulau lancang kepulauan seribu. Tim SAR, Babinsa, Pospol pulau lancang telah croscek ke lapangan, di mana info dari nelayan bubu, melihat ada benda jatuh di laut sekitar perairan pulau lancang dan pulau laki dan getaran jatuhnya pesawat di perumahan pulau lancang.

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah