Kapolri Safari Lagi, Kini ke Markas TNI AU

- 1 Februari 2021, 15:37 WIB
Tangkapan Layar Konpers di Tribrata TV (youtube)
Tangkapan Layar Konpers di Tribrata TV (youtube) /

ARAHKATA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali mengunjungi beberapa tokoh pimpinan. Kekinian, Jenderal berkarakter kalem itu mengunjungi Markas Besar (Mabes) TNI Angkatan Udara (AU).

Sigit mengatakan kunjungan rombongan Tribrata ke Mabes TNI AU dalam rangka untuk meningkatkan soliditas TNI-Polri dalam menjaga program keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

"Tentunya kita tahu bahwa untuk bisa menjaga stabilitas kamtibmas dengan baik, menjaga keamanan negara, keselamatan rakyat, maka soliditas TNI dan Polri wajib dan itu harus bisa dilaksanakan mulai dari level atas sampai level paling bawah," ujar Sigit di Markas TNI AU, Senin 1 Februari 2021.

Sigit membeberkan apa saja yang menjadi perbincangan saat bertemu dengan Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KASAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo. Dalam bincang itu, Sigit mengatakan soal program pelatihan yang dapat disinergikan.

"Oleh karena itu tadi, juga kami diskusikan beberapa program kerja sama baik yang bersifat pendidikan, pelatihan bersama dan juga kegiatan-kegiatan operasional yang tentunya bisa disinergikan antara TNI dan Polri dalam hal ini AU,"

Selain itu, Sigit juga menyinggung soal aturan protokol kesehatan. Dimana Sigit menyeru untuk tetap menggalakan aturan 5M kepada masyarakat di tempat-tempat yang mobilitasnya tinggi guna memperkecil kasus positif covid-19 di Indonesia.

"Kemudian, tadi kami sampaikan kepada KASAU, bahwa tempat-tempat seperti terminal, apakah itu terminal kendaraan umum, darat, kemudian terminal-terminal khususnya yang berkaitan dengan rekan-rekan di AU. Yaitu terminal pesawat, terminal AU, atau terminal penmpang pesawat udara tentunya menjadi perhatian kita untuk bersama-sama kita lakukan pengawasan yang lebih ketat," tandasnya.

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah