Pesan Menteri Agama di Hari Toleransi Internasional

- 16 November 2021, 11:28 WIB
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas /Instagram/gusyaqut/

ARAHKATA - Dalam rangka memperingati Hari Toleransi Internasional yang jatuh setiap pada tanggal 16 November, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas berpesan bahwa inti dalam memperingati hari ini adalah merayakan keberagaman dan toleransi dalam wujud nyata.

Selain itu, ia juga mengatakan ppentingnya untuk memastikan bahwa semua orang memahami memberi ruang satu sama lain.

"Setiap kita perlu terus menumbuhkan kesadaran bahwa keragaman agama, bahasa, budaya, dan etnis bukanlah dalih untuk konflik. Tetapi kekayaan umat manusia, keragaman adalah kekayaan," kata Menag pada Selasa, 16 November 2021.

Baca Juga: Pemkot Bandung Berikan 500 Titik Baru Wifi Gratis

Lebih lanjut, Menag menjelaskan bahwa keragaman harusnya menjadi kekuatan untuk saling bekerjasama dalam mewujudkan kesejahteraan bersama.

"Keragaman adalah potensi bagi kita untuk saling mengenal dan berkolaborasi dalam kebaikan dan mewujudkan kemaslahatan bersama. Sebab, mereka yang bukan seiman adalah saudara dalam kemanusiaan," ujarnya.

Terkait hal tersebut, Menag mengungkapkan oleh karena itu, Kementerian Agama sedang berupaya melakukan penguatan moderasi beragama.

Baca Juga: Indonesia Dicap Sebagai Negara dengan Penularan COVID-19 yang Rendah

Moderasi beragama sendiri, memiliki empat indikator diantaranya komitmen kebangsaan, toleransi, anti-kekerasan, dan ramah terhadap tradisi.

Sementara itu, moderasi beragama adalah cara pandang, sikap, dan parktik beragama dalam kehidupan bersama dengan cara mengimplementasikan esensi ajaran agama yang melindungi martabat kemanusiaan dan membangun kemaslahatan berlandaskan prinsip adil, berimbang dan menaati konstitusi sebagai kesepakatan berbangsa.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x