Harapan Ridwan Kamil ke Putra Bungsunya Setelah Eril Tiada

- 16 Juni 2022, 08:30 WIB
Cahaya Pengganti Eril, Ridwan Kamil Sampaikan Pesan Ini Untuk Arkana Si Putera Bungsu
Cahaya Pengganti Eril, Ridwan Kamil Sampaikan Pesan Ini Untuk Arkana Si Putera Bungsu /TikTok Ridwan Kamil

ARAHKATA - Putra sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril ditemukan wafat dan telah dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung.

Diketahui Eril terbawa arus di Sungai Aare, Bern, Swiss pada 26 Mei 2022. Setelah lebih dari 14 hari pencarian, ia ditemukan telah meninggal dunia di bendungan Engelhade, Swiss.

Ridwan Kamil pun menjemput jenazah Eril di Swiss dan langsung membawa ke Tanah Air untuk segera dimakamkan.

Baca Juga: Adik Eril Peluk Peti Jenazah untuk Terakhir Kalinya, Atalia: Ya Allah Kuatkan Teteh

Dalam unggahan di Instagram, pria yang akrab disapa Kang Emil itu mengunggah video bersama anak bungsunya Arkana Aidan Misbach alias Arka.

Ia mencurahkan isi hati dan harapannya untuk Arka. Kang Emil berharap Arka bisa mewarisi semangat hidup dari Eril.

"Dear Arka. Saatnya kamu meneruskan semangat A Eril, membangun dunia yang lebih baik dan lebih mulia," tulis Ridwan Kamil dalam Instagram pribadinya seperti dikutip Arahkata, Kamis 16 Juni 2022.

Baca Juga: Keluarga Ridwan Kamil Ucapkan Terima Kasih ke Berbagai Pihak Atas Simpati Wafatnya Eril

Ridwan Kamil pun menuliskan janjinya untuk Arka. Ia dan keluarga berjanji memberikan kasih sayang yang sama, seperti yang telah diberikan untuk Eril.

"Kami akan mencintai dan mendidikmu, seperti kami mencintai dan mendidik A Eril. Bismillah, kita mulai dengan menyelesaikan Masjid Al Mumtadz ini ya Arka. Semangat @arkanaidan," kata Ridwan Kamil.***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x