Elit Nasdem Ungkap Alasan Hijrah ke PDIP, Karna Brata Lesmana: Partai Konsisten!

- 10 Agustus 2023, 16:25 WIB
Karna Brata Lesmana buka suara kepindahan dari Nasdem ke PDIP
Karna Brata Lesmana buka suara kepindahan dari Nasdem ke PDIP /Agnes Aflianto/ARAHKATA

ARAHKATA – Mendekati Pemilu 2024 mendatang yang tinggal menghitung hari, situasi politik hingga hari ini terlihat cukup dinamis. Para kader partai pun mulai tegas menentukan arah pergerakan mereka guna mempersiapkan diri dalam menghadapi pertarungan pilitik nanti.

Seperti Karna Brata Lesmana, salah seorang kader dan tokoh penting partai Nasdem yang memutuskan untuk pindah ke PDIP sebagai kendaraan politiknya dalam menyalurkan gagasan serta program untuk kepentingan masyarakat.

Keputusan elit Nasdem itu cukup membuat banyak pertanyaan di tubuh partai pimpinan Surya Paloh itu, spekulasi atas hengkangnya Karna Brata Lesmana pun terus bergulir hingga disebut adanya hubungan dengan pencalonan presiden partau tersebut.

Baca Juga: Polri Bentuk Satgas Anti Money Politic Jelang Pemilu 2024

Sampai pada akhirnya sosok yang berlatar belakang sebagai seorang pengusaha itu pun buka suara terkait hal tersebut. DIrinya membenarkan kepergiannya dari Nasdem memang karena ia tidak setuju atas keputusan partai yang mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024.

“Ya, saya sebelumnya di Nasdem menjabat Dewan Perimbangan. Saya memilih keluar karena tidak sejalan dengan keputusan partai yang justru mendukung sosok Anies Baswedan sebagai capres. Kalau saya pribadi mendukung pak Ganjar Pranowo,” ungkap Karna Brata Lesmana saat meresmikan posko pemenangan di Jakarta Barat, Selasa 8 Agustus 2023.

Selain karena mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden, ia juga menyebut partai berlambang kepala banteng itu sebagai partai yang konsisten mengawal keberlangsungan demokrasi dan Pancasila, sehingga dirinya pun memutuskan untuk bergabung.

Baca Juga: Deretan Artis Jadi Caleg di Pemilu 2024, Mewakili Suara Rakyat atau Partai?

Terkait pencalonan Ganjar oleh PDIP, Karna berkomentar Ganjar merupakan sosok capres yang paling tepat melanjutkan program-program Presiden Jokowi ke depan.

“Kenapa pak Ganjar? Saya melihat sosok beliau sebagai sosok yang lengkap dan berpengalaman memimpin. Pak Ganjar pernah menjadi anggota DPR dan kepala daerah. Selain itu, saya rasa hanya beliau yang mampu melanjutkan program-program kerja pak Jokowi yang tak hanya dirasakan langsung masyarakat tapi juga diakui dunia internasional,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x