PKS Minta Stimulus Tarif Listrik Jalan Terus

- 21 Desember 2020, 10:15 WIB
Ilustrasi Tarif Listrik
Ilustrasi Tarif Listrik /

ARAHKATA - Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto minta Pemerintah mengkaji ulang rencana penghentian pemberian stimulus tarif listrik kepada masyarakat per-Januari 2021.

Mulyanto menilai stimulus itu masih diperlukan masyarakat untuk mengurangi beban hidup akibat pandemi Covid-19.

"Stimulus ini jangan dihentikan hanya sampai Desember 2020. Namun agar diteruskan sampai minimal akhir tahun 2021. Karena masyarakat masih membutuhkan," kata Mulyanto dalam keterangannya di Jakarta, Senin 21 Desember 2020.

Baca Juga: 5 Merek Mobil Paling Laris di Indonesia Selama 2020, Siapa Juaranya ?

Wakil Ketua FPKS DPR RI Bidang Industri dan Pembangunan ini menambahkan sebaiknya Pemerintah berkomitmen mengalokasikan anggaran negara untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19.

Selama pandemi ini belum selesai, sebaiknya selama itu pula Pemerintah membantu.

"Dibandingkan dengan program bansos, pemberian stimulus tarif listrik ini lebih tepat sasaran dan mudah dipertanggungjawabkan. Datanya valid, jalur distribusi pemberian stimulus jelas dan relatif aman dari korupsi," imbuh Mulyanto.

Baca Juga: Mendag: Tren Surplus Neraca Perdagangan Terus Berlanjut

Mulyanto menyebutkan selama masa reses dirinya berdialog dengan masyarakat kecil di beberapa tempat. Umumnya masyarakat mengaku terbantu dengan adanya stimulus listrik ini.

Halaman:

Editor: Ahmad Ahyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x