Lion Air Tambah Armada Pesawat Wide Body

- 31 Januari 2021, 13:14 WIB
Pesawat jenis Wide Body terbaru milik Lion Air Grup terbaru./Dok. Lion Air Grup.
Pesawat jenis Wide Body terbaru milik Lion Air Grup terbaru./Dok. Lion Air Grup. /

ARAHKATA - Maskapai penerbangan Lion Air Grup mendatangkan pesawat terbaru generasi modern berbadan lebar (wide body) ke-5 (kelima) yaitu Airbus 330-900NEO. Pesawat dengan registrasi PK-LEQ telah diterima oleh Lion Air, Minggu 31 Januari 2021

Danang Mandala Prihantoro, Corporate Communications Strategic Lion Grup melalui keterangan resminya menjelaskan, untuk proses pengambilan dan pengiriman pesawat dilakukan oleh kru Lion Air terdiri dari Capten. Christian Saleng, Capten. Ricky Silitonga, First Officer (kopilot) Adhitya Dwi Mulyawan, serta teknisi Rangga Aditya dan Nur Kholik.

Lion Air bernomor LNI-001 menempuh jarak penerbangan tanpa henti (non-stop) berkisar 14 jam 30 menit dengan tetap menjalankan factor keselamatan, keamanan serta pedoman protokol kesehatan.

Pesawat PK-LEQ lepas landas dari Bandar Udara Internasional Toulouse Blagnac, Perancis (TLS) pada Sabtu (30/ 01) pukul 11.00 waktu setempat (Time in Toulouse, France, GMT+ 01) Penerbangan ini telah mendarat di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten (CGK) pukul 07.15 waktu setempat (Waktu Indonesia Barat, GMT+ 07).

Baca Juga: *Ini Penyebab Hujan Deras Serentak Terjadi di Seluruh Indonesia*

Dengan demikian, sambung Danang, armada tersebut melengkapi kekuatan empat armada berbadan lebar yang dimiliki lion air. Yaitu Airbus 330-900NEO serta 6 (enam) Airbus 330-300CEO. Pengoperasian pesawat seri 330-900NEO ini, Lion Air kembali menyampaikan sebagai maskapai pertama di Asia Pasifik mengoperasikan Airbus 330-900NEO sejak Juni 2019.

Sekadar diketahui, Lion Air sejak 2018 telah memesan sepuluh (10) unit Airbus 330-900NEO dan mempunyai opsi memperoleh empat tipe sejenis. Seluruh pesawat yang dipesan Lion Air adalah berkapasitas lebih besar Kesepuluh pesawat direncanakan untuk pengiriman bertahap ke Lion Air Group pada 2019, 2020 dan 2021.

Dalam waktu dekat Lion Air juga akan menerima pesawat serupa (Airbus 330-900NEO) ke-6 (keenam) yaitu registrasi PK-LER dengan fitur dan keunggulan yang sama. Rencana pengiriman dari Bandar Udara Internasional Toulouse Blagnac pada 1 Februari 2021 pukul 11.00 waktu setempat dan diperkirakan tiba di pada 2 Februari 2021 pukul 07.30 waktu setempat.

Baca Juga: Harlah NU, Jokowi Titip Pesan Membangun Masa Depan Indonesia

Halaman:

Editor: Mohammad Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah