Wajib Kamu Ketahui, Ini Loh Dampak Film Porno Bagi Kesehatan

25 Februari 2021, 05:30 WIB
ilustrasi menonton video porno. /Pixabay/

ARAHKATA - Kasus asusila yang menyeret sejumlah nama artis, belum lama ini tengah menjadi perbincangan hangat di Indonesia.

Beredar deretan film porno yang dikabarkan mirip dengan tiga artis berinisial GA, JI dan AG membuat heboh dunia hiburan tanah air.

Beredarnya video porno memang biasa terjadi, namun yang perlu diketahui dan di garis bawahi menonton film porno juga bisa berdampak buruk bagi kesehatan.

Baca Juga: Hukum Menonton Film Porno dalam Islam yang Wajib Kamu Ketahui

Walau sering dianggap sebagai 'variasi' untuk mengharmoniskan rumah tangga, nyatanya berbagai penelitian menunjukkan bahwa ada dampak buruk yang terjadi jika seseorang menonton film porno.

Lalu apa sebenarnya yang terjadi pada otak manusia saat menonton film porno? Apa pula dampaknya bagi kesehatan?

1. Kekacauan Hormon

Film porno bisa mengganggu stabilitas hormon dalam tubuh. Jika pada hubungan seksual otak melepas zat serotonin yang memberikan efek tenang dan rileks, maka akan berbeda pada pecandu film porno.

Baca Juga: Hati-hati Bro, Kecanduan Film Porno Bisa Impotensi Loh

Gairah yang muncul akan dihubungkan dengan adegan film, yang membuatnya lebih suka menonton ketimbang melakukannya.

Itulah beberapa hal yang terjadi saat kamu menonton film porno. Jangan pernah menganggapnya sebagai sarana untuk keharmonisan rumah tangga, karena pada dasarnya film porno hanya akan merusak otak.

2. Banjir Dopamin di Otak

Hormon utama yang akan diproduksi adalah dopamin, yang berperan memberikan sensasi senang pada seseorang. Sayangnya, dopamin membawa efek mirip dengan morfin yang membuat kecanduan.

Baca Juga: Cerita Sebenarnya Dayana Blokir Fiki Naki dan Gembok Instagram

Hal inilah yang membuat penikmat video porno selalu ingin menonton lagi dan lagi.

Namun masalahnya, dalam jangka panjang hal ini bisa berdampak pada penurunan sensitivitas otak pada dopamin.

Akibatnya, semakin anda sering menonton, akan semakin pula kebal dengan rangsangan, sehingga butuh stimulasi lebih banyak untuk mendapatkan kepuasan.

Baca Juga: Penuh Magis, 4 Artis Tanah Air Ini Foto Ala Cerita Disney

3. Kerusakan Otak

Hal lain yang tak kalah mengerikan akibat menonton film porno adalah beberapa kerusakan otak.

Menonton video porno terus-menerus akan membuat kita mengalami penyusutan jaringan otak sehingga lambat laun akan rusak permanen.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa otak pecandu film porno mengalami kerusakan yang sama, bahkan lebih buruk, jika dibandingkan dengan pecandu narkoba.***

Editor: Ahmad Ahyar

Tags

Terkini

Terpopuler