Inggris Akan Bayar Warganya yang Tampung Pengungsi Ukraina

- 13 Maret 2022, 13:47 WIB
Ilustrasi. Rusia luncurkan serangan udara yang mempersulit evakuasi warga sipil Ukraina.
Ilustrasi. Rusia luncurkan serangan udara yang mempersulit evakuasi warga sipil Ukraina. /Reuters/Stoyan Nenov/

ARAHKATA - Invasi militer yang dilakukan oleh Rusia berdampak pada penduduk sipil Ukraina.

Saat ini banyak dari warga sipil Ukraina yang mengungsi sementara untuk menghindari konflik tersebut. Salah satu negara yang menerima pengungsi dari Ukraina yakni adalah Inggris.

Dilansir Arahkata Minggu, 13 Maret 2022, pemerintah Inggris bersedia membayar 350 paun atau sekitar Rp6,53 juta per bulan bagi warganya yang bersedia menampung pengungsi dari Ukraina.

Baca Juga: Pengguna Tinder Membantu Pengungsi Ukraina untuk Berlindung, Ini Kisahnya!

Menteri Perumahan Inggris Michael Gove mengatakan Inggris bersedia mendukung Ukraina dalam kondisi tersulitnya.

“Inggris berdiri di belakang Ukraina di masa tersulit mereka dan masyarakat Inggris memahami perlunya memberi tempat berlindung pada banyak orang secepat yang kami bisa,” ucapnya dikutip Arahkata pada Minggu, 13 Maret 2022.

Bantuan senilai 350 paun per bulan diberikan kepada penduduk jika mereka menyediakan sebuah ruangan atau properti bagi pengungsi Ukraina selama enam bulan.

Baca Juga: Google Luncurkan Fitur Khusus Bantu Ukraina, Ini Kemampuannya!

Pemerintah Inggris mengizinkan pengungsi dari Ukraina untuk datang ke Negara Sepak Bola itu jika mereka tidak punya kerabat.

Siapa pun yang menawarkan ruangan atau rumah harus menunjukkan bahwa akomodasinya memenuhi standar dan mereka kemungkinan juga harus menjalani pemeriksaan catatan kriminal.

Halaman:

Editor: Tia Martiana

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah