Aksi Akbar Bela Palestina Jutaan Rakyat Indonesia Padati Kawasan Monas

- 5 November 2023, 19:41 WIB
Aksi Bela Palestina di Monas
Aksi Bela Palestina di Monas /Instagram/

 Baca Juga: Jimly Ungkap Mafia Peradilan Gelar Rakernas Setahun Sekali, Laporkan Pendapatan

Dalam aksinya tersebut, massa yang diperkirakan berjumlah 2 juta orang ini meminta agar Israel segera menghentikan serangan dan membebaskan Palestina.

Mereka hanya ingin rakyat Palestina bebas dari serangan dan segera merasakan kemerdekaan.

Bukan hanya rakyat sipil, Capres Anies Baswedan, Ketua DPR RI Puan Maharani, dan beberapa kalangan artis serta pejabat hadir dalam acara Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina itu.

Baca Juga: Densus 88 Waspadai Aksi Solidaritas untuk Palestina Ditunggangi Kelompok Terorisme

Dikutip  dari video yang diunggah di akun Twitter @Mdy_Asmara1701, terlihat Najwa Shihab berada di tengah massa tersebut.

Ia mengaku hadir dalam aksi tersebut bukan sekedar sebagai jurnalis, tetapi juga manusia yang turut merasakan kesedihan para rakyat Palestina.

"Saya di sini bukan hanya jurnalis, tapi terlebih saya sebagai manusia," ucap Najwa Shihab.

 Baca Juga: Jimly Ungkap Mafia Peradilan Gelar Rakernas Setahun Sekali, Laporkan Pendapatan

"Manusia yang marah, manusia yang muak melihat penjajahan dan penderitaan yang dialami oleh saudara-saudara kita di Palestina," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x