Kopi Hingga Emas 3 Kilogram Ini Daftar Hadiah untuk Greysia-Apriyani

5 Agustus 2021, 21:31 WIB
Apriyani Rahayu dan Greysia Polii /instagram/@r.apriyanig

ARAHKATA - Prestasi Greysia/Apriyani menjadi perbincangan publik karena telah berhasil menyabet medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Kali ini, pasangan ganda putri bulu tangkis itu kembali menjadi perhatian publik karena deretan hadiah yang diterimanya.

Hadiah tersebut mereka terima sebagai bentuk apresiasi dan rasa bangga dari berbagai kalangan.

Baca Juga: Politisi Madura Ini Tak Terima Warga Bangkalan Diberi Beras Berkutu

Mulai dari pejabat, perusahaan dan influencer beramai-ramai memberi hadiah tersebut.

Salah satu hadiah yang termasuk unik adalah, Greysia/Apriyani masing-masing menerima sebuah cabang gerai Baso Aci Akang dari selebgram infulencer Arief Muhammad.

Selain gerai Baso Aci, simak daftar hadiah fantastis yang diterima oleh Greysia/Apriyani atas prestasi meraih medali emas Olimpiade Tokyo:

Baca Juga: Dinar Candy Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Pornografi

1. Rp.5 Miliar dari Kemenpora.

2. Liburan ke lima destinasi wisata plus Wakatobi dari Kemenparekraf.

3. Masing-masing mendapat satu unit rumah di PIK dari PBSI.

4. Tiket PP Jakarta-Tokyo selama setahun dari KBRI Jepang.

5. Tanah, rumah, lima ekor sapi dari Bupati Konawe (Sulawesi Tenggara) khusus untuk Apriyani.

Baca Juga: Diamankan Polisi, Siapakah Dinar Candy? Simak Faktanya!

6. Tanah dan rumah dari Wakil Walikota Tomohon (Sulawesi Utara) untuk Greysia.

7. Rumah buat Greysia dari Gubernur Sulawesi Utara.

8. Masing-masing mendapatkan satu unit rumah dari Real Estate Indonesia (REI).

9. Masing-masing mendapatkan satu unit rumah dari PB Jaya.

Baca Juga: Kemenag Geser Hari Libur Tahun Baru Islam 2021

10. Masing-masing mendapatkan satu unit apartemen dari Hariyanto Arbi.

11. Mendapatkan uang Rp.500 juta dari Juragan99 untuk Greysia dan Apriyani.

12. Mendapatkan uang Rp.500 juta dari Grab.

13. Mendapatkan cabang gerai baso aci dari Arief Muhammad.

14. Perawatan wajah seumur hidup dari klinik Athena.

Baca Juga: Simak! Begini Cara Tingkatkan Imunitas Tubuh Selama Pandemi

15. Kopi gratis seumur hidup dari Filosofi Kopi.

16. Gratis makan selama dua tahun dari Warpopski.

17. Gratis order grabfood selama setahun dari Grab.

18. Masing-masing mendapatkan satu unit Handphone iPhone 12 Pro Max dari Ekacellular.

19. Gratis minuman boba Bobatime seumur hidup.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 18 Akan Dibuka, Ini Persyaratannya!

20. Gratis makan selama setahun dari Boga Group.

21. Gratis paket perawatan gigi premium dari RSGMYARSI.

22. Bebas request lagu seumur hidup di radio rdi971.

23. Gratis burger seumur hidup dari Burger Bangor.

24. Tabungan emas seberat 3 kilogram dari pegadaian.***

Editor: Agnes Aflianto

Tags

Terkini

Terpopuler