Cabor Panahan Indonesia Kandas di 32 Babak Besar

- 27 Juli 2021, 15:13 WIB
panahan olimpiade
panahan olimpiade /Kamsari/Dok. NOC Indonesia

ARAHKATA - Tim Indonesia cabang olahraga (cabor) panahan kembali gagal di Olimpiade Tokyo 2020.

Arif Dwi Pangestu kandas di babak 32 besar melawan pemanah Jerman, Floran Unruh yang berlaga di Yumenoshima Park Archery Field, Tokyo Selasa 27 Juli 2021.

Baca Juga: The Daddies Jadi Juara Grup D di Olimpiade Tokyo 2020

Di set pertama, Florian memimpin setelah mengemas 28 poin, unggul empat poin dari Arif Dwi. Di set kedua, wakil Indonesia membalas.

Arif Dwi bisa membuat skor menjadi 1-1. Itu setelah ia mengemas 28 poin, unggul 2 poin dari lawannya.

Baca Juga: Kevin dan Marcus Berhasil Jadi Juara Grup A Ganda Putra

Namun di dua set berikutnya, Florian bisa mengemas kemenangan, masing-masing 28-24, dan 27-25. Kemenangan 6-2 menjadi milik Jerman.

Hasil ini menyudahi kiprah Arif Dwi Pangestu di Olimpiade Tokyo 2020. Kekalahannya juga menjadi yang kedua ditelan Indonesia.

Sebelumnya, Indonesia juga kandas di perempatfinal nomor beregu putra. Arif Dwi Pangestu, bersama Riau Ega Salsabila dan Alviyanto Prastyadi, kalah telak 0-6 dari tim beregu Inggris pada Senin 26 Juli 2021.***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x