Hasil Piala Presiden: Bhayangkara FC Tumbangkan Bali United 2-1

- 17 Juni 2022, 13:50 WIB
Laga Bali United vs Bhayangkara FC di grup C Piala Presiden
Laga Bali United vs Bhayangkara FC di grup C Piala Presiden /Instagram/@pialapresiden

ARAHKATA - Lanjutan Piala Presiden dalam grup C mempertandingkan Bhayangkara FC vs Bali United.

Laga yang dihelat pada Kamis, 16 Juni malam WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) itu dimenangkan oleh Bhayangkara FC dengan skor akhir 2-1 ke gawang Bali United.

Sejak babak pertama dimulai kedua kesebelasan sama-sama langsung bermain dengan tempo cepat. Umpan-umpan yang dibangun bersifat terobosan yang harus disambut dengan berlari.

Baca Juga: Cair! Segini Bonus Timnas Indonesia Usai Lolos ke Piala Asia 2023

Pada laga tersebut Bali United mengenakan seragam tandangnya yang berwarna hitam. Sedangkan Bhayangkara mengenakan seragam kandangnya yang berwarna kuning emas.

Memasuki menit ke-7, Gelandang Bhayangkara FC Katsuyoshi dilanggar oleh pemain Bali United ketika sedang menggiring bola ke lini pertahanan Bali.

Wasit kemudian memberi hadiah tendangan bebas kepada Bhayangkara FC, yang dieksekusi oleh Anderson Salles.

Baca Juga: Thomas Doll Akan Turunkan Dua Tim Berbeda di Piala Presiden, Ini Alasannya

Pemain belakang Bhayangkara dengan nomor punggung 4 itu berhasil memaksimalkan kesempatan dari tendangan bebas tersebut.
 
Tembakan melengkungnya ke sudut kiri atas gawang tak mampu dibendung kiper Bali United Muhammad Ridho. Bhayangkara kemudian unggul 1-0 atas Bali United.

Bali United berhasil menyamakan kedudukan dengan Bhayangkara. Umpan lambung Ricky Fajrin dari sayap sebelah kiri, disambut baik dengan sundulan Novri Setiawan hingga menjebol gawang Awan Setho. Skor menjadi imbang 1-1 pada menit ke 36.

Halaman:

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x