Nahkodai Golkar Sidoarjo, Adam Rusydi Targetkan Kursi Naik 100 Persen

- 21 Maret 2021, 14:08 WIB
Ketua DPD Jatim, Sarmuji serahkan panji sebagai simbolis kepada Ketua Golkar Sidoarjo terpilih, Adam Rusydi
Ketua DPD Jatim, Sarmuji serahkan panji sebagai simbolis kepada Ketua Golkar Sidoarjo terpilih, Adam Rusydi /Istimewa

ARAHKATA - Adam Rusydi akhirnya terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Partai Golkar Sidoarjo periode 2020-2025.

Dalam Musyawarah Daerah (Musda) X Partai Golkar Sidoarjo diikuti 28 Pimpinan Kecamatan (PK) sebagai pemilik suara sah.

Adam Rusydi terpilih sebagai ketua secara aklamasi menggantikan Warih Andono.
Usai terpilih, Adam menargetkan kursi di DPRD Sidoarjo naik dua kali lipat.

Baca Juga: Ini Lima Kebohongan Film Porno yang Wajib Suami Istri Ketahui

Adapun awalnya hanya empat kursi, ditargetkan naik menjadi delapan. Target ini sebagai komitmen agar Golkar Sidoarjo tidak tertinggal jauh dengan Golkar Jatim.

"Pundi-pundi suara akan kami raih dari 4 kursi menjadi 8 kursi," tegas Adam yang juga Anggota Komisi E DPRD Jatim ini, di Kantor DPD Partai Golkar Jatim, Sabtu 20 Maret 2021.

Adam akan berkolaborasi dengan DPD Partai Golkar Jatim dalam upaya pemanfataan digitalisasi. Hal ini bertujuan agar pimpinan di setiap kecamatan pun diminta melek IT.

"Ini cara pola revolusi komunikasi kita kedepan," katanya dalam sambutannya .

Baca Juga: Benarkah Cowok Humoris Lebih Menarik Dibanding Cowok Romantis?

Tak hanya itu saja, Golkar Sidoarjo akan mendukung penuh Pemda Sidoarjo dibawah kepemimpinan H. Ahmad Muhdlor Ali (Gus Muhdlor) – H. Subandi.

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x