Terkesan Settingan Mediskreditkan TNI, Pernyataan Effendi Simbolon Dan Connie Bakrie Bikin Rakyat Tersinggung

- 9 September 2022, 15:00 WIB
Isu keretakan hubungan antara Panglima TNI Andika Perkasa dengan KSAD Dudung Abdurachman menguat.
Isu keretakan hubungan antara Panglima TNI Andika Perkasa dengan KSAD Dudung Abdurachman menguat. /Foto Agus Suparto/Biro Sekretariat Kepresidenan/

Mantan Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) ini juga menegaskan bahwa jika terjadi perbedaan pendapat antara Panglima dan KSAD hal itu merupakan yang wajar di alam demokrasi. Adi mencontohkan perbedaan pendapat di partai politik.

“Jangankan lintas partai, internal partai saja satu sama lain tidak sependapat. Kalau mengungkap isu-isu privasi justru menyesatkan publik,” tukas mantan Wakil Ketua Umum DPP KNPI Periode 2018-2022 ini.

Baca Juga: Profil Abdullah Azwar Anas, Pernah Tersangkut Isu Foto Syur, Segini Harta Kekayaannya

Adi lantas meminta Panglima Andika dan KSAD Dudung fokus bekerja dan membuat terobosan-terobosan baru, sehingga TNI menjadi institusi yang tangguh dalam menjaga pertahanan dan keamanan Indonesia.

“Saya kira Panglima dan KSAD adalah orang-orang yang bijaksana, dan keduanya menjadi inspirasi buat rakyat Indonesia, khususnya anak-anak muda. Baik pak Andika maupun pak Dudung memberikan inspirasi nyata untuk generasi muda,” pungkas Adi.

Panglima Andika dan KSAD Dudung sudah membantah tuduhan Effendi Simbolon. Hubungan keduanya tidak masalah dan memastikan seluruh matra di TNI solid.***

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x