Survei LPMM Diunggulkan Pemilih Muda, Pengamat: Airlangga dan Partai Golkar Harus Percaya Diri  

- 9 Mei 2023, 15:13 WIB
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. /Foto : Instagram @airlangga hartarto

Kemudian disimulasikan nama tokoh tokoh untuk dipilih oleh responden dengan pertanyaan jika Pilpres digelar hari  ini  menunjukkan.

Airlangga Hartarto  mendapat suara paling unggul dalam simulasi pemilihan calon presiden untuk Pilpres 2024.

Baca Juga: Riza Patria: Capres Gerindra Prabowo Subianto Jadi Sasaran Serangan Siber

Dalam simulasi delapan nama tokoh, keterpilihan Menko Perekonomian dan juga ketua umum Partai Golkar  menyentuh 29,7 % dari total responden.

Di bawah Airlangga  pada urutan kedua, Menteri Pertahanan Dan juga Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang memperoleh suara sebesar 25,9%. Sementara urutan ketiga adalah Ganjar Pranowo memperoleh Suara yakni 18,6 %.

Jauh di urutan keempat ada Anies Baswedan dengan persentase sebesar 8,7%. Kelima, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan proporsi 4,1%. Keenam, Muhaimin Iskandar  dengan torehan 2,4 %.kemudian Sandiaga Uno 2,3% dan Erick Thohir 1,7%.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Ajak Warganet Lebih Bijak Gunakan Medsos di Tahun Politik

Di luar enam besar Sementara responden yang belum menentukan suara dengan menjawab tidak tahu atau tidak jawab (TT/TJ) sebesar 6,6 %.

Keterpilihan Airlangga di kalangam pemilih muda merata di 33 provinsi yang dijadikan wilayah survei.

Hanya Jawa Tengah saja Airlangga berada diurutan kedua setelah Ganjar Pranowo di mana Ganjar Pranowo meraih 37,8 % Suara Jawa Tengah, Airlangga 21,8% dan Prabowo 20,1% disusul oleh Anies Baswedan 11,3% Dan tokoh lainnya di bawah 2 persen.

Halaman:

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah