Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasi dan Harga Realme GT Master Edition!

- 18 Agustus 2021, 21:16 WIB
Smartphone terbaru dari Realme. Realme GT Master Edition
Smartphone terbaru dari Realme. Realme GT Master Edition /Tangakapan layar YouTube GadgetIn

Realme GT Master Edition akan menggunakan OS Android 11 dan konektivitas, dan mendukung dual-SIM, 5G, WiFi 6, Bluetooth 5.2, NFC, dan port USB Type-C.

Baca Juga: TikTok Keluarkan Kebijakan Pembatasan untuk Pengguna Remaja

Kapasitas baterainya sebesar 4.300mAh dengan fast charging SuperDart 65W.

Soal layar, Realme GT Master Edition mengusung layar Samsung Super AMOLED berukuran 6,43 inci dengan  resolusi 1080 x 2400 pixel Full HD+, ratio screen to body 91,7 persen, touch sampling rate 360Hz, dan sudah memiliki refresh rate 120Hz untuk memberikan pengalaman bermain game yang halus.

Untuk sektor yang selalu menjadi perhatian, kamera ponsel ini memakai tiga kamera belakang beposisi vertikal yang terdiri dari kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 2 MP, dan kamera makro 2 MP.

Baca Juga: Beri Ucapan HUT RI, Mesut Oezil Tuai Pujian dari Warganet

Kemudian kamera depannya memiliki resolusi 32MP dengan bentuk punch-hole.

Urusan harga, Realme mematok di angka Rp.4.999.999 untuk Realme GT Master Edition tersebut.

Realme GT Master Edition bisa didapatkan di marketplace dan situs resmi Realme.***

Halaman:

Editor: Agnes Aflianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah