Gawat! Ada 228 Kasus Hepatitis Akut pada Anak, Ini yang DIlakukan WHO

- 3 Mei 2022, 23:18 WIB
Ilustrasi. Hepatitis Akut misterius diduga menyebabkan tiga anak Indonesia meninggal dunia. Hepatitis ini telah menyebar di beberapa negara di dunia.
Ilustrasi. Hepatitis Akut misterius diduga menyebabkan tiga anak Indonesia meninggal dunia. Hepatitis ini telah menyebar di beberapa negara di dunia. /Pixabay/ Vic_B/

ARAHKATA - Kasus hepatitis akut misterius pada anak-anak telah merebak ke berbagai negara termasuk Indonesia.

Sejauh ini Kemenkes Indonesia telah melaporkan 3 kasus kematian akibat hepatitis akut misterius.

Kasus hepatitis akut misterius ini telah dilaporkan pula terjadi di Amerika Serikat (AS), Spanyol, Israel, Denmark, Irlandia, Belanda, Italia, Norwegia, Prancis, Rumania, dan Belgia.

Baca Juga: Hati-Hati! Hepatitis Akut pada Anak Telah Merebak di Negara-Negara Ini

Juru bicara Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan bahwa mereka telah menerima laporan dari setidaknya 228 kemungkinan kasus hepatitis anak dengan puluhan kasus lainnya sedang diselidiki.

“Pada 1 Mei, setidaknya 228 kasus yang mungkin dilaporkan ke WHO dari 20 negara dengan lebih dari 50 kasus tambahan sedang diselidiki,” kata Tarik Jasarevic dari WHO dalam jumpa pers di Jenewa dalam Reuters dikutip ARAHKATA pada Selasa 2 Mei 2022.

Otoritas kesehatan di seluruh dunia sedang menyelidiki peningkatan misterius dalam kasus hepatitis akut -radang hati- pada anak kecil yang telah mengakibatkan kematian.

Baca Juga: Kemenkes RI Laporkan 3 Kematian Hepatitis 'Misterius', Simak Gejalanya!

Kasus kematian terus dicatat dan akan dilaporkan kemudian bersamaan dengan rincian lainnya sebagai kewaspadaan agar tidak merebak lebih jauh.***

Editor: Wijaya Kusnaryanto

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x