Agensi NCT Batalkan Acara Halloween Tahunan Gara-Gara Tragedi di Itaewon

- 30 Oktober 2022, 21:13 WIB
Agensi NCT Batalkan Acara Halloween Tahunan Gara-Gara Tragedi di Itaewon
Agensi NCT Batalkan Acara Halloween Tahunan Gara-Gara Tragedi di Itaewon // Instagram/ @nct_dream

ARAHKATA - Tragedi pesta perayaan Halloween di distrik Itaewon, Korea Selatan, yang telah memakan banyak korban jiwa masih terus menjadi perhatian masyarakat.

Insiden yang menewaskan 153 orang dan 82 lainnya luka-luka ini, terjadi pada sabtu, 29 Oktober 2022 kemarin.

Sayangnya, tragedi nahas ini tidak hanya berdampak pada wilayah Itaewon saja, namun juga berpengaruh pada jadwal acara hingga event lainnya yang akan digelar pada beberapa hari kedepan.

Baca Juga: Running Man Episode Jin BTS Batal Tayang Karena Tragedi Itaewon

Salah satunya acara perayaan Halloween tahunan yang rutin digelar oleh agensi dari NCT yakni, SM Entertainment.

Pada awalnya, agensi NCT dan Super Junior itu berencana akan mengadakan karpet merah perayaan Halloween melalui live streaming bertajuk 'SMTOWN Wonderland' secara online untuk pertama kalinya.

"Siaran langsung red carpet 'SMTOWN Wonderland 2022' yang akan dijadwalkan akan disiarkan langsung hari ini secara gratis untuk anggota Kwangya Club Ace di platform global Beyond Live selama kurang lebih satu jam mulai pukul 18:15 telah dibatalkan," katanya, dikutip Arahkata pada Minggu, 30 Oktober 2022.

Baca Juga: Saksi dan Korban Ungkap Penyebab Insiden Tragis di Pesta Halloween Itaewon

Sayangnya, pada 30 Oktober diumumkan bahwa tidak hanya live streaming namun acara tersebut telah dibatalkan secara keseluruhan.

"Karena acara 'SMTOWN Wonderland 2022' sendiri dibatalkan. maka red carpet juga tidak akan ditayangkan secara live streaming," ujarnya. ***

Editor: Tia Martiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x