Dramatis! Indonesia Singkirkan Jepang 3-2 di Semifinal Thomas Cup 2022

14 Mei 2022, 11:35 WIB
Ilustrasi tim Thomas Cup 2022 Indonesia, Jadwal final Thomas Cup Indonesia vs India / Instagram @badminton.ina /

ARAHKATA - Indonesia berhasil kalahkan Jepang 3-2 dalam semifinal Thomas Cup 2022.

Partai semifinal tersebut dihelat pada Jumat, 13 Mei 2022 di Thailand.

Shesar Hiren Rhustavito kembali mengulangi perannya sebagai pemain penentu Indonesia menuju babak final Piala Thomas, setelah mengalahkan wakil Jepang Kodai Naraoka.

Baca Juga: Catat! Ini Jadwal Semifinal Thomas Cup 2022, Indonesia Hadapi Jepang

Tampil di partai tunggal ketiga, Shesar mencetak skor 21-17, 21-11 atas pebulu tangkis peringkat ke-48 dunia dan membawa Indonesia unggul 3-2 atas Jepang.

Pada ajang Piala Thomas 2020 di Finlandia, Shesar juga didapuk untuk tampil di partai terakhir. Kala itu, Indonesia yang mengantongi skor imbang 2-2 dengan China, berhasil melenggang ke babak final berkat kemenangan Shesar di pertandingan penutup.

Sebelumnya Indonesia unggul dalam kategori ganda putra Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo di partai kedua atas Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Baca Juga: Usai Kalahkan Wakil China di Piala Thomas 2022, Jonatan Christie Ungkap Hal Ini

Wakil Indonesia harus terlibat pertandingan tiga gim yang berlangsung ketat sebelum akhirnya mencatatkan skor 22-20, 8-21, 24-22 di menit ke-66.

Ganda putra Indonesia tertinggal jauh di gim pertama dengan skor 5-17. Namun secara mengejutkan pasangan ini mampu menambah poin satu demi satu hingga akhirnya bisa mempersempit jarak menjadi 15-17.

Perolehan poin ini dipetik Ahsan/Kevin setelah memperbaiki pola serangan dan mengajak Hoki/Kobayashi untuk menjangkau bola yang diumpankan ke sisi-sisi lapangan.

Baca Juga: Jelang Laga Kontra Leeds United, Thomas Tuchel Minta Chelsea Waspadai Ini

Kekompakan Ahsan dan Kevin juga semakin matang di laga semifinal hari ini. Saat tampil, keduanya mampu memainkan posisi bertahan dan menyerang secara imbang terutama saat memasuki situasi genting.

Namun sayang bagi Jonatan Christie, ia gagal mengunci kemenangan penentu bagi Indonesia, setelah dikalahkan Kenta Nishimoto 20-22, 13-21 pada partai ketiga babak semifinal Piala Thomas 2022.

Menurut Jonatan, faktor kekalahannya malam ini dikarenakan kesalahan mengeksekusi strategi secara tepat pada akhir gim pertama. Sempat unggul atas Nishimoto dengan 20-19, Jonatan justru melakukan kesalahan dan keunggulan pun direbut pemain peringkat ke-20.

Baca Juga: Akhirnya! Indonesia Boyong Pulang Piala Thomas Cup 2021

Dengan hasil tersebut, Indonesia berhak melaju ke partai Final Thomas Cup 2022 dengan menghadapi India yang akan dihelat pada Minggu, 15 Mei 2022.***

Editor: Tia Martiana

Tags

Terkini

Terpopuler